Uniknya Ronggeng Bugis, Seni Spionase Peninggalan Sunan Gunung Jati yang Bikin Ngakak

- 14 Agustus 2021, 17:14 WIB
Ronggeng Bugis, salah satu khazanah seni pertunjukan tradisonal yang dimiliki Cirebon.
Ronggeng Bugis, salah satu khazanah seni pertunjukan tradisonal yang dimiliki Cirebon. /Pikiran Rakyat

Baca Juga: Tradisi Gelar Seni Budaya Nunuk

Sunan Gunung Jati memilih sahabat asal Bugis karena tidak dikenal militer Pajajaran. Sebaliknya, jika menggunakan warga lokal, Sunan Gunung Jati khawatir terdeteksi mata-mata Pajajaran hingga mengancam keselamatan pasukan spionase Cirebon.

Di samping itu, Sunan Gunung Jati mengakui keberanian orang-orang asal Bugis yang ada di wilayah Cirebon. Mereka juga dikenal ulung dalam pertempuran.

Bekerja sama dengan seniman lokal, akhirnya lahirlah Ronggeng Bugis yang dimainkan oleh orang-orang Bugis.

Saat ini pertunjukan Ronggeng Bugis tidak lagi dimainkan oleh orang-orang Bugis. Melainkan oleh orang Cirebon.

Baca Juga: Jamas Tosan Aji, Perpaduan Budaya dan Agama di Majalengka

Orang Pajajaran sama sekali tidak mencurigai Ronggeng Bugis sebenarnya merupakan pasukan telik sandi yang bertugas mengamat-amati kekuatan lawan.

Betapa tidak, karena Ronggeng Bugis sangat menghibur. Tampil dengan kostum warna-warni, para pria pemain bertingkah laku seperti perempuan mirip seperti dalam seni Ludruk.

Di lapangan, para pemain bertingkah lucu menyajikan bodoran (lawak tradisional Cirebon) hingga mendatangkan gelak tawa penonton.

Karena lucu, para prajurit Pajajaran justru berdatangan mendekat untuk menyaksikan pertunjukan Ronggeng Bugis yang berkelana dari tempat satu ke tempat lain.

Halaman:

Editor: Husain Ali

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah