Kenali Gejala dan Cara Mencegah Diabetes Sejak Dini

- 15 November 2021, 14:30 WIB
Waspadai Gejala Diabetes. Kenali Gejala dan Cara Mengatasi Diabetes
Waspadai Gejala Diabetes. Kenali Gejala dan Cara Mengatasi Diabetes /Pexels.com/

 

  1. Menjaga Kelebihan Berat Badan

Obesitas atau kelebihan berat badan merupakan salah satu faktor yang dapat meningkatkan risiko seseorang terkena diabetes.

Untuk menjaga berat badan agar tetap normal, maka ubahlah kebiasaan dengan makan sehat yang bergizi seimbang dan olahraga secara rutin, serta sering cek berat badan secara berkala.

Berat badan ideal dapat ditentukan menggunakan kalkulator BMI (body mass index). Jika nilai BMI tubuh tinggi hingga melebihi batas normal, maka bisa saja mengalami obesitas.

 

  1. Olahraga Secara Rutin

Melakukan olahraga secara rutin memiliki banyak manfaat, salah satunya mencegah tubuh terkena diabetes.

Olahraga secara rutin dapat membantu tubuh menggunakan hormon insulin agar lebih efektif, sehingga kadar gula dalam darah dapat lebih terkontrol.

Baca Juga: Pola Makan Tidak Sehat Menyebabkan Obesitas, Simak Baik-baik

 

  1. Menghindari Stres

Stres yang tidak dikelola dengan baik dapat meningkatkan risiko terkena diabetes. Hal tersebut disebabkan saat mengalami stres, tubuh akan melepaskan hormon stres (kortisol) yang dapat meningkatkan kadar gula dalam darah.

Halaman:

Editor: Ayi Abdullah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah