Semua Vaksin Sama Baiknya! Masyarakat Diminta Tidak Menunda-nunda Vaksinasi

- 22 Agustus 2021, 08:00 WIB
Vaksinasi untuk keluarga pekerja
Vaksinasi untuk keluarga pekerja /Jurnal Makassar/Kemnaker/Kemnaker

Baca Juga: Gempa Bumi Magnitudo 4,8 Guncang Wilayah Jailolo Halmahera Sabtu Malam 21 Agustus 2021

Yang paling penting anak dan dewasa, jangan bepergian dan berkerumun. Siapapun, dimanapun, kecuali sangat penting.

"Anak dan dewasa selalu pakai masker menutupi hidung, mulut, dagu, pipi. Karena ketika masker dipakai dgn benar, maka saat itu juga langsung melindungi diri kita sebanyak
70-90%,” ujar Prof. Miko.

Sementara itu, Menteri Komunikasi dan Informatika Johnny G Plate kembali menegaskan, semua vaksin yang digunakan di tanah air telah melewati berbagai pengujian untuk memastikan keamanan, khasiat, dan juga mutu.

Baca Juga: Tersangka Pembunuh Ibu dan Anak di Subang Bawa Kabur HP Korban, Polisi Bicara Motif Pembunuhan

"Pengujian juga telah dilakukan Badan POM dan juga para ahli lainnya untuk memastikan semua vaksin aman, berkhasiat, dan juga memiliki mutu baik," kata Johnny.

Sebelumnya, Badan POM memberikan persetujuan penggunaan pada masa darurat kepada enam jenis vaksin COVID-19.

Yaitu CoronaVac, Vaksin COVID-19 (produksi Bio Farma – Sinovac), AstraZeneca, Sinopharm, Moderna, dan Comirnaty (Pfizer).

Baca Juga: 5 Warga Filipina Ikuti Dievakuasi Pesawat TNI AU dari Afghanistan, Begini Penjelasan Menlu Retno

Sebelum didistribusikan dan digunakan, Badan POM melakukan pengawalan mutu melalui sampling dan pengujian di Pusat Pengembangan Pengujian Obat dan Makanan dalam rangka lot release.

Halaman:

Editor: Andra Adyatama


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah