PPKM Darurat Targetkan Tekan Penularan Kasus Hingga 10 Ribu Per Hari

- 13 Juli 2021, 08:38 WIB
Ilustrasi PPKM Darurat.
Ilustrasi PPKM Darurat. /Twitter/@TMCPoldaMetro

Perkembangan Status Kasus dan Vaksinasi Pada kesempatan itu, Dedy juga menyampaikan perkembangan status harian jumlah kasus COVID-19 di tanah air.

Baca Juga: Percepatan dan Perluasan Vaksinasi Terus Dilakukan

“Pada hari ini, kasus aktif mencapai 380.797 kasus. Untuk kasus baru yang terkonfirmasi positif tercatat 40.427 orang. Sedangkan jumlah kasus yang meninggal 891 orang. Tak hentinya pemerintah menyampaikan duka mendalam kepada sanak saudara yang ditinggalkan,” ujar Dedy.

Angka-angka tersebut diharapkan menjadi pemicu kita untuk makin gencar melawan virus COVID-19.

“Tetap di rumah, jauhi kerumunan, pakai masker dobel jika harus keluar rumah, dan pastikan untuk selalu cuci tangan. Jangan berikan ruang bagi virus untuk menjangkiti kita,” kata Dedy.

Baca Juga: Ramalan Zodiak 13 Juli 2021, Cancer Periksa ke Dokter, Leo dan Virgo Waktunya Menyenangkan Jiwa

Sedangkan untuk perkembangan vaksinasi, Dedy menjelaskan bahwa Indonesia pada hari ini baru saja kedatangan sekitar 10 juta dosis vaksin Sinovac dalam bentuk bahan baku.

Dengan kedatangan tersebut, total vaksin yang telah diterima Indonesia menjadi lebih dari 132 juta dosis, terdiri dari 115,5 juta dosis dalam bentuk bahan baku dan 17,226 juta dosis vaksin jadi.

Untuk vaksin berbentuk bahan baku, diolah lebih lanjut oleh Bio Farma. Menteri BUMN, kata Dedy, telah meminta Bio Farma untuk meningkatkan produksi vaksin di tengah PPKM Darurat ini.

Baca Juga: 70,4 Juta Vaksin Gratis COVID-19 Telah Terdistribusi Ke Seluruh Indonesia

Halaman:

Editor: Andra Adyatama


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah