Daniel Akui Kemenangan Nina, lewat Sambungan Telepon Beri Ucapan Selamat

9 Desember 2020, 19:45 WIB
Pasangan Nina Agustina- Lucky Hakim. /Facebook/@RelawanDjoeangLuckyHakim/

PORTAL MAJALENGKA - Penghitungan suara Pilkada Indramayu yang dilakukan KPU masih berlangsung, Rabu 9 Desember 2020.

Namun berdasarkan hasil hitung cepat (Quick Count), perolehan suara pasangan calon Nina Agustina Dai Bachtiar-Lucky Hakim unggul.

Karena itu, calon Bupati Daniel Muttaqien Syafiuddin mengucapkan selamat atas keunggulan pasangan calon bupati-wakil bupati Nina Agustina Dai Bachtiar-Lucky Hakim.

Baca Juga: Ridwan Kamil Temukan Saksi Tanpa Face Shield di Kabupaten Bandung

Ucapan selamat kemenangan Nina oleh Daniel disampaikan lewat sambungan telepon.

Seperti dikutip Portal Majalengka dari Cirebonraya.com pada artikel: Daniel Tak Akan Menggugat Hasil Pilkada Indramayu, Nina Siap Bersinergi, sekitar dua menit, Daniel secara pribadi menelefon Nina yang kebetulan saat itu tengah berziarah di makam kakek dan neneknya di Losarang.

Nina mengaku hormat dengan sikap Daniel yang sportif dan fair. Telefon ini merupakan kejutan luar biasa, apalagi dilakukan tak lama setelah hasil quick count versi Survei Indikator disampaikan ke masyarakat.

Baca Juga: Cristiano Ronaldo Jadi Karakter Baru di Game Free Fire

"Ini pengakuan yang luar biasa. Sportif. Saya sangat menghormati sikap beliau," tutur dia.

Telefon Daniel memang hal yang jarang terjadi pada setiap kotestasi pemilu, termasuk pilkada.

Apalagi itu dilakukan Daniel ketika penghitungan suara dari KPU belum dimulai. Jangankan penghitungan manual, penghitungan versi quick count aja masih sangat awal.

Baca Juga: UMP Naik Rp56.964,12, Gubernur Jawa Tengah Dituntut Apindo

Sejauh ini, quick count yang telah beredar luas di masyarakat hanya dari lembaga survei. Dalam hal ini Survei Indikator yang menutup quick count pada Rabu sore dengan hasil pasangan Nina-Lucky unggul.

Kedewasaan Daniel sangat terlihat pada pilkada di Indramayu. Cabup yang langsung memberi selamat meski baru sebatas penghitungan quick count.

Untuk diketahui, rilis hasil quick count Survei Indikator, paslon nomor 4, Nina-Lucky yyang diusung koalisi PDIP, Gerindra dan Nasdem, meraih kemenangan dengan suara 37,49 persen.

Baca Juga: 32 Pekerja di Bekasi Tertular Covid-19, Semua Tanpa Gejala

Berikutnya, paslon nomor 3 yang diusung Partai Golkar, H Daniel Mutaqien Syafiuddin-H Taufik Hidayat, meraih 29,57 persen.

Paslon nomor urut 1, Muhammad Sholihin-Hj Ratnawati yang diusung koalisi PKB. Demokrat dan PKS, meraih 24,28 persen dan paslon perorangan, H Toto Sucartono-Desi Andika meraih 8,66 persen.***(Agung Nugroho/cirebonraya.com)

Editor: Rasyid

Sumber: Cirebon Raya

Tags

Terkini

Terpopuler