Kisah Abu Nawas Berpura-pura Buta demi Sadarkan si Buta yang Mengambil Hak Orang Lain

- 25 Agustus 2022, 22:38 WIB
Kisah Abu Nawas Berpura-pura Buta demi Sadarkan si Buta yang Mengambil Hak Orang Lain
Kisah Abu Nawas Berpura-pura Buta demi Sadarkan si Buta yang Mengambil Hak Orang Lain /Humor Sufi Official

Di tengah perjalanan Abu Nawas berpura-pura ingin buang air kecil dan meminta tolong kepada si buta agar kantongnya yang penuh berisi uang dipegangkan dulu baik-baik. Sementara Abu Nawas berpura-pura buang air kecil.

Di sisi lain, Abu Nawas terus memerhatikan tingkah laku si buta. Tampaklah si buta sedang meraba-raba kantong Abu Nawas hingga terbesit niat jahat di hatinya.

Baca Juga: Kisah Habib Luthfi bin Yahya dan Seekor Kambing yang Tidak Mau Disembelih di Hari Raya Idul Adha

"Wah kantong ini banyak sekali uangnya, lebih baik aku mengambilnya lalu pergi. Pasti ia tak dapat mencariku. Karena ia juga orang buta," pikir si buta tersenyum.

Si buta itu lalu meninggalkan Abu Nawas dan mencari tempat persembunyian. Agar Abu Nawas tidak dapat menemukannya.

Dalam situasi tersebut Abu Nawas berpura-pura mencari si buta dan meminta pertolongan kepada Tuhan.

Baca Juga: Seniman Tradisi Kecamatan Jamblang Siapkan Penampilan Terbaik di PSR Lesbumi Kabupaten Cirebon

"Ya Allah malang benar nasibku tadi. Saya ditabrak orang, sekarang uang saya dicuri oleh orang. Sial benar nasibku ini Ya Allah. Semoga orang yang mengambil uang saya terkena lemparan batu ini biar dia tahu rasa," kata Abu Nawas.

Setelah itu dengan jitu Abu Nawas melempar batu ke arah si buta dan persis kena di kepalanya.

"Aduh aku kena," rintih si buta kesakitan.

Halaman:

Editor: Husain Ali

Sumber: YouTube Al Fathan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah