PTM SDN Sepat Majalengka Dihentikan karena 7 Murid dan 1 Gurunya Terpapar Covid-19

- 15 Oktober 2021, 19:44 WIB
Ilustrasi Covid-19. PTM SDN Sepat Majalengka Dihentikan karena 7 Murid dan 1 Gurunya Terpapar Covid-19
Ilustrasi Covid-19. PTM SDN Sepat Majalengka Dihentikan karena 7 Murid dan 1 Gurunya Terpapar Covid-19 /PEXELS

Setelah dinyatakan positif Covid-19, orang tua murid tersebut urung berangkat ke luar negeri. Orang tymua muris tersebut lantas kembali ke rumah dan bertemu keluarganya.

Terhadap 11 orang anggota keluarganya, kemudian dilakukan tes PCR untuk memastikan penyebaran Covid-19. Hasilnya, satu orang dinyatakan positif Covid-19, yaitu putranya yang duduk di bangku kelas I.

Baca Juga: Ini 12 Tahapan Seleksi yang Harus Dilalui Pendaftar Calon Komisioner KPU dan Bawaslu

“Karena ada yang terpapar tersebut saya melakukan koordinasi dengan Satgas Covid-19 Kecamatan Sumberjaya. Kemudian semua murid dan orang tua murid kelas I bersama seluruh guru dilakukan rapid antigen dan hasilnya dinyatakan negatif," ucapnya.

Begitu dinyatakan negatif semua, lebih jauh Ahim menyampaikan, murid kelas I, orang tuanya dan guru dilakukan tes PCR.

Dari situlah diketahui, ternyata tiga orang dinyatakan positif. Yakni dua murid yang diduga terpapar dari orang tuanya serta satu orang guru kelas bernama Eti Suhaeti.

Baca Juga: Prilly Latuconsina Kaget, Melihat Billboard Ucapan Selamat Ulang Tahun ke-25 untuk Dirinya

Karena tiga orang dinyatakan positif Covid-19, akhirnya Satgas Kecamatan Sumberjaya mewajibkan semua murid di sekolah yang berjumlah 132 serta semua guru dilakukan tes PCR.

“Benar saja ketika itu dari jumlah 132 murid hanya ada 124 yang dites PCR di mana dua sudah dinyatakan positif dan murid lainnya tidak hadir karena berbagai alasan,” jelas dia.

Dari murid sebanyak itu, hasilnya 8 orang dinyatakan positif Covid-19. Rinciannya, murid kelas I sebanyak 1 orang, kelas II sebanyak 2 orang serta kelas III dan IV masing-masing satu orang dan Kelas VI sebanyak 3 orang.

Halaman:

Editor: Husain Ali


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah