Evaluasi PTM, Bupati Karna Sobahi Klaim Pembelajaran Tatap Muka di Majalengka Sudah Baik

- 5 September 2021, 08:30 WIB
Bupati Majalengka Karna Sobahi.*
Bupati Majalengka Karna Sobahi.* /Qeluarga.com/Noveldy Haidar/

PORTAL MAJALENGKA - Bupati Majalengka Karna Sobahi mengklaim Pembelajaran Tatap Muka (PTM) yang dilakukan Sekolah Menengah Pertama (SMP) di wilayahnya sudah berjalan dengan baik.

Pembelajaran Tatap Muka sudah memenuhi standar dan petunjuk teknis yang sudah dirumuskan sebelumnya oleh Satgas Penanganan Covid-19 dan Dinas Pendidikan Kabupaten Majalengka.

Pembelajaran Tatap Muka sendiri sudah digelar sejak Senin 30 Agustus 2021 kemarin, sesuai Surat Edaran yang diterbitkan Bupati Majalengka sebelumnya.

Baca Juga: NIK Jokowi Bocor, DPR Tagih Janji Kominfo Selesaikan RUU Perlindungan Data Pribadi

“Dari pantauan, mekanisme pelaksanaan pembelajaran sudah cukup benar, prokes diterapkan, di setiap halaman ada tempat cuci tangan, mereka duduk di masing-masing bangku sendiri tanpa ada kontak langsung dengan sesama teman dan guru,” kata Bupati.

Hanya menurut Karna Sobahi, harus dipahami bahwa pembagian shift pelajar siswa dilakukan berdasarkan hari bukan berdasarkan jam. Setiap kelas yang jumlah siswanya mencapai lebih dari 30 orang maka pembelajaran dibagi dua.

Mereka masuk setiap dua hari sekali dan tidak ada waktu istirahat agar tidak ada kontak langsung dengan sesama teman.

Baca Juga: Langkah Mudah Pengecekan BSU di Laman bsu.kemnaker.go.id, Ada Notifikasinya juga Loh

“Shift berdasarkan hari bukan jam. Ini jelas jaminannya tidak ada kontak antara anak satu dan yang lain. Antara guru dan siswa juga tidak ada kontak, guru memimpin pembelajaran tanpa kontak secara berdekatan,” ucapnya menambahkan.

Halaman:

Editor: Andra Adyatama


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x