Ubah Minyak Jelantah Menjadi Emas, Koq Bisa?

- 3 Oktober 2020, 10:00 WIB
Minyak jelantah tukar dengan Tabungan Emas di Pegadaian
Minyak jelantah tukar dengan Tabungan Emas di Pegadaian /Semarangku/Pixabay Kolase

PORTAL MAJALENGKA – Selama ini limbah minyak goring atau minyak jelantah merupakan sisa yang tidak pernah termanfaatkan.

Namun kini, limbah tersebut bisa menjadi barang berharga melalui program kerjasama PT Pertamina dan PT pegadaian.

Bahkan minyak jelantah bisa ditukar dengan Emas? Sekarang bisa. Sampah rumah tangga hasil penggorengan atau minyak jelantah kini bisa ditukarkan dengan emas di Pegadaian.

Baca Juga: Cek Manfaat Rutin Konsumsi Kopi Hitam

Banyak pertanyaan yang muncul di masyarakt pada umumnya. Semua masih belum yakin bagaimana sampah rumah tangga minyak jelantah bisa ditukarkan dengan emas.

Dikutip Semarangku, saat ini PT Pertamina dan PT Pegadaian bekerjasama mengurangi sampah atau program zero waste sekaligus meningkatkan perekonomian masyarakat.

Salah satunya melalui program TJSL pengelolaan sampah dengan meresmikan Bank Sampah Pertamina.

Baca Juga: Bunga 0 Persen Pegadaian Lanjut Sampai Desember

Minyak jelantah akan diubah menjadi biodiesel. Ini adalah sebuah inovasi dan Pertamina akan menggandeng Bank Sampah Pegadaian dalam program Memilah Sampah Menabung Emas.

Dengan adanya program penukaran minyak jelantah dengan emas akan memberikan dampak ekonomi ke masyarakat. Selain meningkatkan kualitas lingkungan agar bebas dari limbah, minyak jelantah yang terkumpul bisa ditukar dalam bentuk tabungan emas.

Baca Juga: Bunga 1,9 Juta Nasabah Pegadaian Dibebaskan

Corporate Secretary Pertamina, Tajudin Noor berharap Pertamina dan Pegadaian menjadi garda terdepan mencapai SdGs poin 7 dalam bidang energi bersih dan terjangkau.

Poin 8 peningkatan ekonomi inklusif dan berkelanjutan, poin 12 konsumsi dan produksi yang bertanggung jawab serta pencapaian SdGs poin 17 revitalisasi kemitraan global.

“Selain lebih peduli terhadap lingkungan, diharapkan masyarakat juga semakin sadar bahwa sampah memiliki nilai ekonomi. Kami juga ingin mengedukasi masyarakat agar lebih ramah lingkungan dengan mengelola sampah,” ujar Tajudin.

Baca Juga: Cek! Pertamina Turunkan Harga Pertalite di 38 SPBU

Vice President Corporate Communication Pertamina, Fajriyah Usman menyatakan kelompok binaan Pertamina mendapat sertifikat, atas keberhasilan mengolah minyak jelantah menjadi biodiesel.

“Kolaborasi ini diharapkan menarik minat masyarakat mengumpulkan minyak jelantah, untuk ditukar dengan tabungan emas,” papar Fajriyah.

Asisten Deputi Bidang Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan Kementerian BUMN Agus Suharyono, mengaku gembira atas inisiasi program pemberdayaan masyarakat ini.

“Kerja sama yang bisa berdampak pada penghasilan masyarakat kecil. Mudah-mudahan kolaborasi ini bisa menjadi contoh untuk mengembangkan pola-pola kerjasama seperti ini,” ungkapnya.

Baca Juga: Hari Pelanggan, Pertamina Resmikan Bright Store Konsep Baru

Bagaimana cara menukar minyak jelantah dengan tabungan emas? Pertama  masyarakat mengumpulkan minyak jelantah sisa hasil olahan dan menyetorkannya ke bank sampah yang terdaftar.

Selanjutnya, minyak akan ditimbang dan dievaluasi nilainya. Aakan ada nilai yang berbeda untuk kualitas minyak yang berbeda.

Setelah proses penimbangan dan evaluasi selesai, minyak akan bisa dikonversikan ke rupiah. Jika sudah mencapai Rp.10.000 bisa langsung ditukarkan menjadi tabungan emas. *** (Heru Fajar/Semarangku)

Editor: Ayi Abdullah

Sumber: Semarangku (PRMN)


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah