Kemenkes Beberkan Data Baru, Kasus Kematian Akibat Omicron Jauh Lebih Rendah Dibanding Varian Delta

- 17 Februari 2022, 07:30 WIB
Kemenkes Beberkan Data Baru, Kasus Kematian Akibat Omicron Jauh Lebih Rendah Dibanding Varian Delta.
Kemenkes Beberkan Data Baru, Kasus Kematian Akibat Omicron Jauh Lebih Rendah Dibanding Varian Delta. /Pixabay/

PORTAL MAJALENGKA - Kasus kematian akibat serangan varian Omicron di Indonesia tercatat jauh lebih rendah dibanding saat varian delta menjalar di masyarakat.

Padahal, jumlah kasus aktif varian Omicron di Indonesia telah melampaui kasus aktif tertinggi varian delta pada 2021 lalu.

Rendahnya kasus kematian akibat serangan Omicron membuktikan bahwa varian Omicron tak lebih ganas daripada varian delta.

Baca Juga: Nominator Top Skor Ilija Spasojevic Kian Melesat, Bali United Kalahkan PSS Sleman 1-0

"Melihat jumlah kematian (akibat Omicron) per kemarin ada 134 kematian. jumlah ini tentunya jauh lebih rendah yang kita tahu pada saat varian Delta pada angka 56000 kasus angka kematian yang dilaporkan adalah sekitar 2.500 kasus," kata Juru Bicara Vaksinasi Kemenkes Siti Nadia Tarmizi dalam konferensi pers virtual, Rabu 16 Februari 2022.

Indikator lain juga menunjukan perbaikan keadaan. Catatan Kemenkes menunjukan bahwa positivity rate kasus Omicron jauh lebih rendah dibandingkan pada saat varian delta memuncak di bulan Juni dan Juli 2022.

"Positif rate juga kemarin dilaporkan sebesar 16,68% dan kalau kita bandingkan pada saat varian Delta angka positif rate kita mencapai 50%," katanya.

Baca Juga: Dorce Gamalama Dimakamkan Secara Laki-Laki Sesuai Syariat Islam, Begini Penjelasan Keluarga

Memang diakuinya bahwa kasus mingguan varian Omicron di Indonesia menunjukan peningkatan kasus sebesar 60 persen dibandingkan dengan sebelum munculnya varian delta.

"Secara proporsi jika kita bandingkan antara periode Delta yang terjadi pada pertengahan 2021 dengan Omicron jumlah kematian 90% lebih rendah dibandingkan pada masa gelombang varian Delta," ujarnya.

Halaman:

Editor: Andra Adyatama


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x