Laju Vaksinasi di Indonesia 10 Besar Dunia, Nomor 1 di Asia Tenggara

- 17 Agustus 2021, 09:30 WIB
Juru bicara vaksinasi kementerian kesehatan Siti Nadia Tarmizi.
Juru bicara vaksinasi kementerian kesehatan Siti Nadia Tarmizi. /Twitter.com/@Laju_peTang

Apalagi di bulan Agustus 2021 ini Kemenkes tengah berusaha mencapai jumlah penyuntikan 2 juta dosis per hari.

"Ini demi upaya kita segera mencapai herd immunity di 208 juta penduduk Indonesia,” jelas dr. Siti Nadia Tarmizi, M.Epid., Juru Bicara Vaksinasi COVID-19 Kemenkes RI.

Baru saja pada Jumat, 13 Agustus 2021 Indonesia kembali kedatangan 5 juta dosis pasokan vaksin jadi asal Sinovac.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Selasa 17 Agustus 2021, Cancer Pahami Pasangan, Leo dan Virgo Merasa Jatuh Cinta pada Seseorang

Rencananya pada Agustus ini akan tersedia 82,3 juta dosis vaksin COVID-19 dari segala merek.

Di dunia laju vaksinasi Indonesia berada persis di bawah Perancis. Sementara di Asia Tenggara Indonesia menempati peringkat pertama, di atas Malaysia dan Filipina.

Perlu diingat bahwa jumlah dosis vaksin yang diberikan bisa lebih banyak dari jumlah penduduk suatu negara.

Baca Juga: Puisi Diponegoro yang Meledak-ledak Karya Chairil Anwar, Paling Cocok untuk Agustusan

Ini karena Sebagian besar vaksin COVID-19 disuntikkan sebanyak dua juta dosis, sehingga Indonesia membutuhkan lebih kurang 416 juta dosis untuk mencapai herd immunity.

Saat ini suntikan dosis pertama Indonesia mencapai hampir 20% jumlah populasi penduduk,
sementara dosis keduanya berada hampir 10%.

Halaman:

Editor: Andra Adyatama


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah