Mata Najwa Raih Penghargaan 'Talkshow' Berita Terbaik Dalam Anugerah KPI 2020

- 10 Desember 2020, 20:09 WIB
Najwa Shihab di Mata Najwa
Najwa Shihab di Mata Najwa /Instagram/@najwashihab

PORTAL MAJALENGKA- Kabar gembira datang dari Komisi Penyiaran Indonesia (KPI), program televisi Mata Najwa ditetapkan sebagai peraih penghargaan program talkshow berita terbaik dalam Anugerah KPI 2020 yang diselenggarakan di auditorium Perpustakaan Nasional, Jakarta, Kamis.

Baca Juga: Modus Penipuan Lewat Whatsapp: Masyarakat Diimbau Waspada Pihak Mengaku Direktur Penyelidikan KPK

Program lembaga penyiaran Trans 7 yang dipandu Najwa Shihab itu mengalahkan empat program unggulan lainnya, yaitu Dua Sisi (TV One), CNN Good Morning (Trans TV), Indonesia Town Hall (Metro TV), dan Sapa Indonesia Akhir Pekan (Kompas TV).

Baca Juga: Atasi Dampak Pandemi Covid-19, Kemnaker Paparkan 6 Kebijakan Berikut

Sebelumnya, Trans 7 juga meraih dua penghargaan Anugerah KPI 2020 sekaligus untuk kategori program anak dan program animasi.

Untuk kategori program anak Anugerah KPI 2020 diraih oleh Si Bolang, sedangkan untuk kategori program animasi Anugerah KPI 2020 diraih Petualangan Si Unyil.

"Kami juga memberikan penghargaan kepada kepala daerah inspirasi penyiaran," ujar Wakil Ketua KPI Pusat, Mulyo Hadi Purnomo.

Baca Juga: Inspiratif, DKRTH Surabaya Punya Program Kelola Sampah Jadi Tenaga Listrik

Pemberian penghargaan tersebut, kata Mulyo, diharapkan dapat memicu kreativitas lembaga penyiaran untuk tetap menghadirkan tayangan berkualitas baik yang memiliki rating tinggi dari pemirsa meski Indonesia tengah menghadapi pandemi Covid-19.

Halaman:

Editor: Rasyid

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x