Begini Kronologi Kapal Motor Tenggelam di Perairan Teluk Jakarta yang Menewaskan 3 Penumpang

22 Maret 2021, 00:52 WIB
Pasukan Kopaska Koarmada I menyelamatkan 16 penumpang kapal tenggelam di Teluk Jakarta. /ANTARA/HO-Kopaska.

PORTAL MAJALENGKA - Akibat dihantam ombak besar sebuah kapal motor tenggelam di perairan Teluk Jakarta, Tanjung Priok, Jakarta Utara, pada Minggu, 21 Maret 2021.

Dalam kecelakaan kapal motor tenggelam di Perairan Teluk Jakarta itu, tiga penumpangnya dinyatakan meninggal. Sementara 13 orang lainnya berhasil diselamatkan.

Kronologi kecelakaan kapal motor tenggelam di Perairan Teluk Jakarta itu terjadi sekitar pukul 12.15 WIB.

Baca Juga: Kapal Motor Tenggelam di Perairan Teluk Jakarta, 3 dari 16 Penumpangnya Meninggal

Baca Juga: Vaksin COVID-19 Astra Zeneca Halal karena Tidak Ada Unsur Babi di Produk Akhir

Menurut Danden IV Satkopaska Koarmada 1 Kapten Laut (T) Sutrisna, mesin kapal motor itu mendadak mati saat menuju daratan.

Saat bersamaan kapal yang berukuran kecil tersebut diterjang ombak besar. Sehingga kapal menghantam brek water kemudian terbalik dan tenggelam.

"Dari 16 penumpang, tiga orang meninggal dunia," kata Sutrisna dihubungi ANTARA di Jakarta.

Baca Juga: Vaksinasi dan Disiplin Prokes Kunci Kendalikan Pandemi

Baca Juga: Vaksin Astra Zeneca Kantongi Izin Penggunaan dari MUI dan BPOM

Sutrisna juga menjelaskan, di tengah kepanikan saat mesin kapal mati, nakhoda terus berusaha mengendalikan dan memperbaiki mesin. Namun upayanya tidak berhasil.

Kapal kemudian terbalik dan tenggelam beserta para penumpang hingga kedalaman 5 meter.

"Kapal terbalik di kedalaman sekitar 5 meter, karena tidak punya pelampung sehingga menimbulkan korban jiwa," kata Dankima Satkopaska 1, Mayor Laut (P) Edi Tirtayasa.

Baca Juga: Pesawat Kargo Trigana Air Tergelincir di Bandara Halim Perdanakusuma, Begini Kronologinya

Kapal terdampar dekat dermaga pangkalan Angkatan Laut. Kemudian korban ditampung di KRI Teluk Cilukan Bawang yang sedang bersandar di Pelabuhan Tanjung Priok. ***

Editor: Husain Ali

Sumber: ANTARA

Tags

Terkini

Terpopuler