'Master Hawu' Ajang Kompetisi Masak Mantan Buruh Migran di Jatitujuh

- 2 Januari 2024, 07:12 WIB
Dewan juri melakukan penilaian pada ajang 'Master Hawu' Kompetisi masak dengan peserta mantan buruh migran.
Dewan juri melakukan penilaian pada ajang 'Master Hawu' Kompetisi masak dengan peserta mantan buruh migran. /Pikiran Rakyat/Portal Majalengka/

Baca Juga: Yes, Ada ke Kuala Lumpur! Ini Jadwal Penerbangan di BIJB Kertajati, Senin 1 Januari 2024, Cek Rutennya

Ketua Panitia Lomba Amin Halimi mengungkapkan, dikampungnya hampir sebagian besar wanita pernah bekerja di luar negeri bahkan sebagian masih bekerja di sejumlah negara.

Negara tempat bekerja kebanyakan adalah Arab Saudi, Taiwan dan Malaysia.  Begitu menikah atau dewasa  para wanita nekat bekerja ke luar negeri untuk memperoleh gaji yang besar.

Mereka ada yang bekerja hingga belasan tahun dengan berbagai negara. Yang semula di Arab Saudi kemudian pindah ke Taiwan yang gajinya lebih besar. Ada pula yang hanya bekerja di Malaysia atau Arab karena merasa sudah fasih dengan kebiasaan majikannya. Majikan Pun terkadang tidak berganti karena kesepakatan mereka saat bekerja.

Baca Juga: RAMAI SEKALI NIH! Ini Jadwal Penerbangan Kedatangan di BIJB Senin, 1 Januari 2024, Ada Rute dari Mana Saja?

“Lomba ini kami selenggarakan agar sepulang dari bekerja di Luar Negeri mereka bisa mengembangkan usaha dan tetap memiliki penghasilan, yang masih muda tidak perlu kembali ke luar negeri karena memiliki keterampilan memasak. Bisa buka usaha kuliner atau yang lainnya,” ungkap Amin Halimi, Minggu 31 Desember 2023.

Hanya dia berharap ada bimbingan dan bantuan fasilitas bagi para ibu lulusan pekerja migran tersebut dari pemerintah.

Bentuknya bisa bimbingan usaha atau modal usaha. Amin meyakini usaha kuliner menu luar negeri yang dimiliki para ibu bisa berkembang dan diminati konsumen.

Baca Juga: TAHUN BARU RAMAI! Ini Jadwal Penerbangan Keberangkatan di BIJB 1 Januari 2024

Sementara itu keluar sebagai juara lomba menu adalah Uun dia bekas pekerja migran Arab Saudi yang memiliki pengalaman bekerja selama 12 tahun.

Halaman:

Editor: Andra Adyatama


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah