Doa Sambut Malam Lailatul Qadar, Singkat Miliki Riwayat Kuat dan Mudah Dihafal

- 5 April 2024, 02:55 WIB
Ilustrasi malam Lailatul Qadar. Doa Sambut Malam Lailatul Qadar, Singkat Miliki Riwayat Kuat dan Mudah Dihafal
Ilustrasi malam Lailatul Qadar. Doa Sambut Malam Lailatul Qadar, Singkat Miliki Riwayat Kuat dan Mudah Dihafal /PIXABAY/rkarkowski./

Adapun doa yang bisa di amalkan dalam menyambut malam Lailatul Qadar sangat banyak. Salah satu doa singkat yang miliki riwayat kuat dan mudah Dihafal, adalah sebagai berikut.

اللهم إنك عَفُوٌّ كَرِيمٌ تُحِبُ الْعَفْوَ فاعْفُ عَنِّي

Allāhumma innaka afuwwun karīmun tuhibbul 'afwa fa'fu 'annī.

Artinya: "Ya Allah, sungguh Engkau maha pemaaf yang pemurah. Engkau juga menyukai maaf. Oleh karena itu, maafkanlah aku (maafkanlah kami).."

Baca Juga: Dua Orang Mengalami Luka Akibat Longsor di Tol Bocimi KM 64-600

Doa singkat untuk menyambut malam Lailatul Qadar di atas di ambil dari Hadits yang diceritakan Aisyah radiallahu anha diriwayatkan oleh al-Tirmidzi berikut:

وَعَنْ عائشة رضي الله عنها: قالت: «قلت: يا رسولَ الله إِنْ وَافَقْتُ ليلةَ القَدْرِ ، ما أَدْعُو به؟ قال: قُولي: اللهم إنك عَفُوٌّ كَرِيمٌ تُحِبُ الْعَفْوَ فاعْفُ عَنِّي» أخرجه الترمذي

Artinya: Dari Sayyidah Aisyah RA, ia bercerita, ia pernah bertanya, 'Wahai Rasulullah, jika aku kedapatan menjumpai Lailatul Qadar, bagaimana doa yang harus kubaca?' Rasulullah SAW menjawab, 'Bacalah, 'Allāhumma innaka afuwwun karīmun tuhibbul 'afwa fa'fu 'annī,' (HR At-Tirmidzi)

Baca Juga: Sejarah Berdirinya Pondok Pesantren Babakan Ciwaringin Cirebon, Perlawanan Ki Jatira Terhadap Penjajah Belanda

Demikian doa sambut malam Lailatul Qadar yang cukup singkat dengan riwayat kuat serta mudah Dihafal, semoga bermanfaat. Wallahu a’lam. ***

Halaman:

Editor: Husain Ali


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah