INILAH Hikmah Peringatan Isra Mi'raj yang Mestinya Bisa Diterapkan dalam Kehidupan Sehari-hari

9 Februari 2024, 18:50 WIB
Ilustrasi: Hikmah peristiwa Isra Miraj./ Pixabay @mohamed_hassan /

PORTAL MAJALENGKA - Peristiwa Isra Mi`raj adalah peristiwa luar biasa, karena tidak ada seorang pun manusia yang dapat mengalaminya kecuali hamba pilihan Allah SWT.

Ulama mendefinisikan Isra` sebagai peristiwa perjalanan Rasulullah saw di waktu malam dari Masjid al-Haram (Mekkah) sampai ke Masjid al-Aqsha (Yerusalem Palestina). Mi`raj ialah naiknya Rasulullah saw dari Masjid al-Aqsha ke Sidrat al-Muntaha melewati tujuh lapis langit.

Setiap muslim hingga saat ini sangat meyakini kebenaran dari peristiwa Isra Mi`raj. Karena itu pada tiap tahunnya peristiwa besar ini banyak dirayakan atau diperingati umat Islam di berbagai wilayah.

Baca Juga: Karomah Syekh Abdul Qodir Al Jailani Merubah Pendeta Pria Menjadi Perempuan untuk Meyakinkan Isra' Mi'raj

Untuk tahun ini di Indonesia, peringatan Isra Miraj jatuh pada Kamis, 8 Februari 2024 dan merupakan Hari Libur Nasional. Hal itu mengacu pada Surat Keputusan Bersama (SKB) 3 Menteri tentang Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama 2024.

Di dalam agama Islam peristiwa Isra Mi'raj memiliki banyak hikmah yang dapat diterapkan dalam kehidupan sehari-hari.

Tentunya perjalanan yang dilakukan oleh Nabi Muhammad SAW dari Masjidil Haram ke Masjidil Aqsa dan kemudian ke langit ketujuh, tidak sekedar peristiwa ajaib rohani belaka.

Pada hakikatnya peristiwa Isra Mi'raj sangat banyak terkandung hikmah atau pelajaran utama dan bisa jadi pedoman hidup setiap muslim untuk menjalani kehidupannya di dunia.

Beberapa pelajaran atau hikmah dari peringatan Isra Mi'raj yang penting dan semestinya bisa diamalkan oleh setiap pribadi muslim dalam kehidupan sehari-hari, di antaranya adalah:

Baca Juga: Kumpulan Ucapan Tahun Baru Imlek 2024 Berbahasa China Lengkap Arti, Cocok Dikirim ke Keluarga dan Rekan Kerja

1. Kemuliaan dalam Ketaatan

Isra Mi'raj mengingatkan seorang muslim akan kemuliaan yang bisa diperoleh melalui ketaatan kepada Allah SWT.

Allah memberikan kehormatan Isra Mi'raj kepada Nabi Muhammad SAW atas kesetiaan dan ketaatannya kepada perintah Allah. Demikian pula,

Karena itu bagi setiap muslim yang ingin meraih kemuliaan dan keberhasilan bisa melalui ketaatan kepada nilai-nilai agama dan kebaikan kepada sesama yang dijalankannya dalam kehidupan sehari-hari.

2. Kekuatan Doa

Nabi Muhammad SAW Sepanjang perjalanan Isra Mi'raj menerima berbagai wahyu serta berkesempatan mendapatkan keistimewaan berdoa di langit ketujuh.

Hikmah dibalik itu salah satu di antaranya adalah mengingatkan setiap muslim akan kekuatan doa untuk memperoleh bimbingan dari Allah SWT.

Dalam kehidupan sehari-hari seorang muslim perlu memperkuat hubungan spiritual dengan Allah melalui doa. Setiap muslim harus meyakini bahwa doa yang tulus pasti akan didengar dan dijawab.

Baca Juga: Belum Tahu TPS Mana? Berikut Cara Cek Online Ikut Pemilu 2024 Mudah

3. Kewajiban Menjaga Kesehatan Spiritual

Dalam Isra Mi'raj Nabi Muhammad SAW diperintahkan untuk menunaikan shalat lima waktu. Dalam hal ini setiap muslim diingatkan agar bisa menjaga kesehatan spiritualnya.

Selain itu hikmah lain dengan adanya perintah sholat juga menegaskan bahwa ketaatan ritual merupakan bagian integral dari kehidupan seorang Muslim.

Dalam kehidupan sehari-hari, kesehatan spiritual dapat dijaga melalui ibadah, introspeksi, dan pengendalian diri sangatlah penting untuk mencapai kedamaian dan keberkahan.

4. Pentingnya Pendidikan dan Ilmu Pengetahuan

Hikmah berikutnya dari peringatan Isra Mi'raj adalah mengingatkan tiap muslim akan pentingnya pendidikan dan ilmu pengetahuan

Nabi Muhammad SAW juga diberikan berbagai wahyu dan bimbingan ilahi yang menjadi landasan agama Islam. Hal ini menyoroti pentingnya pendidikan dan pengetahuan dalam kehidupan seorang Muslim.

Mencari ilmu pengetahuan, baik agama maupun dunia, adalah suatu kewajiban bagi umat Islam, karena ilmu merupakan cahaya yang membimbing menuju kebenaran.

Baca Juga: Hari Pemungutan Suara 14 Februari 2024 Jadi Hari Libur Nasional, Jokowi Tetapkan dalam Keputusan Presiden

5. Keteguhan dalam Ujian

Dalam perjalanan Isra Mi'raj juga tidak lepas dari ujian dan cobaan yang dihadapi oleh Nabi Muhammad SAW. Dari proses perjalanan itu seorang muslim disadarkan akan pentingnya memiliki keteguhan hati dan kepercayaan kepada Allah di tengah-tengah ujian hidup.

Setiap muslim dalam kehidupan sehari-hari tidak akan bisa lepas dari berbagai cobaan dan tantangan. Namun jika dirinya memiliki keteguhan iman dan kepercayaan kepada Allah, maka ujian tersebut akan mampu dilewatinya dengan baik.

Demikian beberapa hikmah yang penting untuk diambil dari peringatan Isra Mi'raj, semoga kita diberi kemampuan agar bisa menerapkannya dalam kehidupan sehari-hari. *

Editor: Ayi Abdullah

Tags

Terkini

Terpopuler