Tidak Asal Cuci, Begini Cara Bersihkan Filter Udara Sepeda Motor yang Benar

21 Mei 2024, 08:05 WIB
Tidak Asal Cuci, Begini Cara Bersihkan Filter Udara Sepeda Motor yang Benar.*/DOK. PT DAM /

PORTAL MAJALENGKA - Filter udara merupakan salah satu komponen penting pada sepeda motor yang berfungsi sebagai penyaring kotoran pada udara bebas yang masuk ke ruang bakar.

Kondisi filter udara pada sepeda motor harus diperhatikan dan dirawat secara benar kebersihannya agar performa motor tetap optimal. Ada baiknya perawatan pada komponen ini dilakukan bersamaan waktu servis rutin.

Kondisi filter udara yang kotor dapat menghambat masuknya udara ke ruang bakar. Efek buruknya bisa membuat performa mesin menurun. Karena volume udara bersih yang masuk ke ruang bakar kurang ideal, akibat proses pembakaran tidak sempurna.

Baca Juga: Amerika Serikat Umumkan Program Untuk Perkuat Pasokan dan Pelayanan Air di Pedesaan Indonesia

Untuk mendukung hasil pembakaran yang sempurna, volume campuran udara dan bahan bakar di ruang bakar harus benar-benar ideal sesuai takaran. Karena itu, kondisi filter udara harus rutin dibersihkan, agar udara bersih yang masuk cukup.

Untuk membersihkan filter udara yang kotor, seseorang perlu mengenal lebih dahulu jenis-jenis bahan yang digunakan untuk filter udara ini.

Secara umum jenis bahan filter udara pada sepeda motor menggunakan 3 jenis bahan, yakni urethane foam (busa), dry paper (bahan dasar sejenis kertas), dan viscous paper element (bahan dasar sejenis kertas yang dilapisi oli).

Baca Juga: 2 Masalah Penting Terkait Pelaksanaan Penyembelihan Hewan Kurban yang Perlu Dipahami Seorang Muslim

Nah sesuai jenis bahannya, berikut inilah cara pembersihan filter udara pada sepeda motor:

1. Urithane Foam (Bahan Busa)

Untuk membersihkan filter udara dengan bahan jenis ini, sebaiknya dilakukan secara berkala yakni pada setiap 4.000 km berlaku kelipatan.

Bahan ini bisa dibersihkan dengan cara dicuci menggunakan air detergen atau cairan pembersih. Selanjunya diperas dan dikeringkan dengan udara bertekanan. Setelah kering filter udara bisa dilumaai dengan oli.

Penting untuk diingat, sebaiknya untuk bahan jenis ini jangan dicuci ataupun dilumasi dengan cairan yang mudah terbakar. Karena dapat merusak komponen ini.

Baca Juga: Masyarakat Diminta Mengosongkan Daerah Sekitar Gunung Ibu di Halmahera Barat,

2. Dry Paper (Bahan sejenis Kertas)

Untuk waktu perawatan filter udara berbahan jenis kertas ini sama seperti bahan busa di atas. Adapun untuk penanganan pembersihan filter udara berbahan jenis ini caranya dengan menyemprotkan angin bertekanan.

Untuk penyemprotan pada bagian belakang filter udara (yang ada flame trap) bisa dilakukan secara horizontal ataupun vertikal. Utamanya saat penyemprotan perhatikan jarak sekitar 3 cm, antara nosel semprotan angin dengan filter.

Setelah itu, semprotkan pula bagian depan filter udara dengan mengambil sudut penyemprotan sekitrar 45 derajat. Usahakan ujung nosel semprotan udara jangan terlalu dekat dengan filter.

Baca Juga: BEGINI Dampak Buruknya Membiarkan Filter Udara Sepeda Motor Kotor, Jarang Dibersihkan

3. Viscous Paper (Bahan sejenis kertas berlapis oli)

Filter udara dengan bahan jenis ini berbeda dengan dua filter lainnya. Meski bisa dikatakan sebagai filter udara terbaik, filter udara ini bersifat sekali pakai.

Jadi penggunaan filter berbahan jenis ini tidak bisa diulang dengan cara dicuci. Tapi ketika sudah kotor atau pemakaian telah mencapai 16.000 km, harus diganti yang baru.

Demikian cara membersihkan filter udara sepeda motor yang benar, ternyata tidak asal cuci tapi harus disesuaikan dengan bahannya. Semoga bermanfaat. ***

Editor: Husain Ali

Tags

Terkini

Terpopuler