Arab Saudi dan India Batal Investasi, Pj Gubernur Jabar: BIJB Kertajati Terbuka untuk Investor

- 26 Juni 2024, 11:55 WIB
Arab Saudi dan India Batal Investasi, Pj Gubernur Jabar: BIJB Kertajati Terbuka untuk Investor
Arab Saudi dan India Batal Investasi, Pj Gubernur Jabar: BIJB Kertajati Terbuka untuk Investor /

 

PORTAL MAJALENGKA - Penjabat Gubernur Jawa Barat Bey Machmudin menyatakan pihaknya selalu terbuka dan menerima para investor yang berminat untuk berinvestasi di Bandara Internasional Jawa Barat (BIJB) di Kertajati, Kabupaten Majalengka.

Ini dikatakan Bey menanggapi calon investor dari Arab Saudi dan India yang batal berinvestasi di BIJB Kertajati baru-baru ini karena tidak lolos dalam proses tender.

"Kami akan tetap mencari (investor) dan cara-cara lain agar bisa tetap eksis dan bertahan," ungkap Bey Machmudin.

Baca Juga: 5.435 Lowongan Kerja di Job Fair Kota Bandung, Masih Buka 25-26 Juni 2024

Menurutnya, kunci dari majunya Bandara Kertajati di Majalengka adalah penerbangan. Maka pihaknya terus berupaya menghadirkan rute-rute baru. Selain angkutan penumpang, fasilitas kargo juga akan terus ditingkatkan.

Layanan lain yang ingin Bey hadirkan, yakni menjadikan BIJB Kertajati sebagai bandara umrah.

"Kami berusaha memanfaatkan untuk bandara umrah. Kami masih mengejar itu (BIJB) jadi bandara umrah," ucap Bey.

Baca Juga: Banjir Telan 3 Korban Jiwa di Parigi Moutong, 2 Orang Dinyatakan Hilang

Halaman:

Editor: Muhammad Ayus

Sumber: Humas Jabar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah