Timnas Indonesia U-23 Sukses Kalahkan Korsel di Laga yang Panjang dan Super Menegangkan

- 26 April 2024, 07:41 WIB
Pesepak bola Timnas U-23 Indonesia Komang Teguh Trisnanda (tengah) berebut bola dengan pesepak bola Timnas U-23 Korea Selatan Kim Dong-Jin (kanan) pada babak perempat final Piala Asia U-23 2024 di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Jumat (26/4/2024) dini hari. ANTARA FOTO/HO-PSSI/mrh
Pesepak bola Timnas U-23 Indonesia Komang Teguh Trisnanda (tengah) berebut bola dengan pesepak bola Timnas U-23 Korea Selatan Kim Dong-Jin (kanan) pada babak perempat final Piala Asia U-23 2024 di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Jumat (26/4/2024) dini hari. ANTARA FOTO/HO-PSSI/mrh /HO-PSSI/ANTARA FOTO

PORTAL MAJALENGKA - Timnas Indonesia U 23 berhasil lolos ke babak semifinal Piala Asia U-23. Itu setelah mengalahkan Korea Selatan secara dramatis melalui adu pinalti.

Pertandingan yang berlangsung di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Qatar antara Timnas Indonesia U-23 vs Korea Selatan U-23 pada Jumat dini hari WIB, 26 April 2024, sungguh sangat menegangkan.

Laga berlangsung begitu panjang hingga masuk babak penentuan lewat adu pinalti, meski pada akhirnya Timnas Indonesia U-23 berhasil kalahkan Korea Selatan U-23 secara dramatis, 11-10 (2-2).

Baca Juga: Indonesia Meluncurkan Program Nasional Keselamatan dan Kesehatan Kerja Tahun 2024-2029

Di babak pertama tepatnya pada menit ke-8 Timnas Indonesia U-23 sempat kebobolan. Gol bermula dari situasi bola mati, halauan bola tidak sempurna yang dilakukan barisan belakang Garuda Muda, justru mengarah kepada Lee yang berada di luar kotak penalti.

Karuan saja bola liar tersebut langsung disambut Gelandang Gyeongnam FC dengan tendangan jarak jauh yang keras ke sudut kiri gawang hingga Ernando Ari dibuat tidak berkutik. Bola pun masuk ke gawang, namun beruntung gol tersebut dianulir karena dinyatakan offside.

Momen itupun cukup menyengat mental juang Timnas Indonesia hingga pada menit ke-15, Garuda muda berhasil membuka skor lewat tendangan cantik Rafael Struick dari luar kotak penalti, menukik ke sudut kanan atas gawang Korsel tanpa mampu dihalau kiper Baek Jong-Beom.

Baca Juga: Ini 7 Hal Penting yang Wajib Diperhatikan Pemilik Sepeda Motor saat Mau Ganti Ban Baru

Unggul satu gol, Timnas Indonesia U-23 tampak menurunkan intensitas serangannya. Tentu kesempatan ini pun langsung dimanfaatkan Korea Selatan U-23 untuk menekan.

Dengan kondisi yang terus ditekan pada akhirnya pertahanan Garuda muda pun bobol, pada menit terakhir waktu normal babak pertama Korea menyamakan kedudukan. 

Gol balasan Korea Selatan tersebut dicetak Eom Ji Sung dengan sundulannya yang mengenai kepala Komang Teguh hingga bola berbelok masuk ke gawang Indonesia. Skor berubah menjadi imbang 1-1.

Baca Juga: 3 Teknik Mengerem Sepeda Motor Sesuai Klasifikasi Kecepatan, Bekal Aman Berkendara di Jalan Raya

Ketika injury time memasuki menit ketiga, umpan jauh Ivar J berhasil dimanfaatkan dengan jeli oleh Rafael Struick yang bergerak di kotak penalti mengejar bola tersebut dan mengelabui pemain lawan sehingga mampu melesakkan bola ke gawang Korea Selatan. Timnas dapat menutup babak pertama unggul dengan skor 2-1.

Masuk di babak kedua, di menit awal Timnas Indonesia U-23 cukup mendominasi pertandingan. Ada sejumlah peluang didapat namun tidak mampu diselesaikan dengan maksimal. Pada menit ke-68 Young Jun diganjar kartu merah karena melanggar keras Justin Hubner.

Korea Selatan harus bermain dengan 10 orang. Sayangnya meski unggul jumlah pemain, Timnas Indonesia U-23 justru tak mampu lepas dari gempuran Korsel.

Baca Juga: Banjir Terjang Sukabumi Akibat sungai Cisepan Meluap

Hingga akhirnya malapetaka pun terjadi, Jeong Sang Bin di menit ke-84 sukses menuntaskan tembakannya ke gawang Garuda Muda, menyelesaikan umpan manis dari Hong Yun Sang. Skor imbang 2-2 terus bertahan hingga babak kedua berakhir.

Pertandingan berlanjut ke babak tambahan, namun di babak ini baik Indonesia maupun Korea Selatan tak ada yang mampu merubah skor, kedudukan masih tetap imbang 2-2 hingga peluit babak tambahan berakhir.

Puncaknya laga ini pun dilanjutkan ke babak adu penalti. Di babak ini semua dibuat tegang, bagaimana tidak di babak ini hingga ada12 penenadang dari kedua tim.

Baca Juga: Pabrik Biochar SAWA di Majalengka Diresmikan, Dukung Praktik Lingkungan Berkelanjutan

Lebih-lebih pada saat tendangan pinalti Justin Hubner dapat dipatahkan penjaga gawang Korea Selatan, beruntung di anulir dan dilakukan tendangan ulang karena penjaga gawang Korea Selatan dinyatakan melakukan pelanggaran. Dan tendangan kali kedua hubnee berhasil menjadi gol.

Drama adu pinalti pun akhirnya sukses disudahai Pratama Arhan. Sepakan kerasnya berhasil menjadi gol dan menutup pertandingan dengan kemenangan.

Adapun sebelumnya Ernando Ari mampu memblok tendangan dari pemain Korea Selatan.

Baca Juga: HKTI Sambut Baik Iktikad Pemerintah melalui Bapanas Terus Komit Lakukan Penyesuaian HPP Gabah 2024

IDrama pinalti yang panjang dan sangat menegangkan itupun berbuah kemenangan yang indah bagi Timnas Indonesia U-23. Sekaligus hal itu juga menjadi sejarah baru yang dibuat skuad Garuda Muda, dimana sebagai tim debutan di Piala Asia U-23 berhasil lolos hingga semifinal.***

Editor: Andra Adyatama


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah