Prabowo-Gibran Menang, Akan Jadi Bukti Bahwa Generasi Muda Bisa Menjadi Pemimpin Bangsa!

- 11 Desember 2023, 17:39 WIB
Ketua Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran, Rosan Perkasa Roeslani
Ketua Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran, Rosan Perkasa Roeslani /dok kadin.id

PORTAL MAJALENGKA - Ketua Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran, Rosan Perkasa Roeslani, menyatakan bahwa Gibran Rakabuming Raka, Calon Wakil Presiden nomor urut 2, merupakan representasi dari generasi muda dalam arena politik saat ini.

Rosan menyatakan bahwa Gibran memiliki potensi membawa generasi muda lainnya menjadi pemimpin yang luar biasa di masa depan. Dan juga menjadi bukti bahwa generasi muda bisa menjadi pemimpin bangsa Indonesia.

Ia percaya bahwa visi ini dapat terwujud apabila pasangan Prabowo-Gibran berhasil meraih kemenangan pada Pemilihan Presiden 2024. Menurutnya, keberhasilan ini akan menjadi tonggak penting dalam mengubah bangsa menjadi lebih besar.

Baca Juga: Prakiraan Cuaca Wilayah Bantarujeg Majalengka Senin, 11 Desember 2023

"Jika tujuan tersebut tercapai, berarti kita telah mengalami transformasi menjadi bangsa yang besar," ungkap Rosan dalam pidatonya di Konsolidasi Pemenangan Prabowo-Gibran di Sentul International Convention Center (SICC), Kabupaten Bogor, Provinsi Jawa Barat, pada hari Minggu 10 Desember 2023.

Rosan menjelaskan bahwa pada Desember 2043, anak-anak muda yang berumur 25. 30, 35 tahun akan menjadi pimpinan dalam berbagai aspek dalam kehidupan bangsa.

“20 tahun dari sekarang pada bulan Desember 2043, anak-anak muda kita yang berumur 25, 30 tahun, 35 tahun akan menjadi pimpinan di partai politik, di dunia usaha, di pemerintahan, di global asosiasi multinasional dan multilateral, dan apabila itu tercapai berarti kita sudah mentrasnformasi menjadi bangsa besar,” tegas Rosan.

Halaman:

Editor: Andra Adyatama


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x