Agar Tak Ada yang Tertinggal: Investasi dalam Pembelajaran yang Inklusif bagi Kaum Muda

- 5 Juli 2023, 07:00 WIB
Ilustrasi tenaga kerja.
Ilustrasi tenaga kerja. /Pixabay

 

 

PORTAL MAJALENGKA – Ketenagakerjaan Indonesia tak dapat mencapai potensi terbaiknya tanpa melibatkan orang muda yang terpinggirkan, khususnya perempuan dan penyandang disabilitas, ke dalam bursa kerja.

Kita perlu memastikan agar kelompok ini mendapatkan akses menuju dunia kerja digital, terutama setelah pandemi COVID-19 berakhir.

Untuk mendiskusikan isu tersebut, Yayasan Plan International Indonesia (Plan Indonesia), menggelar talk show berjudul ‘Ensuring No One Left Behind: Investing in Inclusive Learning for Youth’ di Hotel Grand Hyatt Nusa Dua, Bali, Selasa 4 Juli 2023.

Baca Juga: Masih Dibuka Sertifikasi Halal Gratis untuk Usaha Mikro 2023, Berikut Syarat dan Tata Caranya

Kegiatan ini merupakan bagian dari Inclusive Lifelong Learning Conference yang digelar oleh UNESCO, bekerjasama dengan Kemenko Perekonomian dan PMO Prakerja.

Pada kesempatan tersebut, Plan Indonesia berfokus pada tantangan dan solusi seputar dunia kerja yang didasarkan pada pengalaman nyata kaum muda.

Pembahasan ini kian penting, terutama karena berdasarkan riset ‘Mind the Gap: Mapping Youth Skills for the Future in ASEAN’ oleh ASEAN Foundation dan Plan International (2020), sebanyak 1 dari 4 orang muda di Indonesia tidak memiliki kemampuan digital tingkat tinggi (25 persen).

Baca Juga: Tak Diperkuat Asnawi, Jeonnam VS Seoul E Land Berlangsung Dramatis Dan Berakhir Imbang

Halaman:

Editor: Andra Adyatama


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x