Meski Pandemi Terkendali, Pemerintah Waspadai Peningkatan Kasus Global

- 21 November 2021, 09:00 WIB
Ilustrasi Covid-19
Ilustrasi Covid-19 /kominfo

PORTAL MAJALENGKA - Plt Direktur Jenderal Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Kementerian Kesehatan Dr dr MaxinRein Rondonuwu DHSM, MARS mengatakan, peningkatan kasus COVID-19 kembali terjadi.

Saat ini total kasus COVID-19 secara global lebih dari 249 juta dengan kematian lebih 5 juta jiwa.

"Peningkatan kasus terutama di regional Eropa 7 persen peningkatan kasus, 10 persen peningkatan kematian," ujarnya saat memaparkan Proyeksi Arah dan Kebijakan Penanganan Pandemi yang diselenggarakan Kementerian Komunikasi dan Informatika, Sabtu 20 November 2021.

Baca Juga: UPDATE Kode Redeem FF 21 November 2021, Ada M1887 Permanen, MP40 Cobra, SG Ungu serta Ribuan Diamond

Menurutnya, negara dengan penambahan kasus tertinggi adalah Amerika Serikat, Inggris, Turki dan Jerman.

Varian delta adalah varian dominan yaitu 99.64 dari total sekuensing yang dilakukan 60 hari terakhir. Padahal negara-negara tersebut angka vaksinasinya sudah tinggi.

"Vaksin yang tinggi tidak jaminan, mesti didukung perubahan perilaku terhadap protokol
kesehatan," tegasnya.

Baca Juga: Hasil Forensik Tidak akan Bohong, Kasus Pembunuhan Ibu dan Anak di Subang Pasti Terungkap

Maxi menyebut, situasi pandemi Indonesia saat ini relatif terkendali. Namun harus diwaspadai kenaikan kasus di global dan di daerah, serta adanya subvarian AY 4.2.

Halaman:

Editor: Andra Adyatama


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x