Wisma Atlet Pademangan Tutup, RSUD Kabupaten Tangerang Overload Pasien Covid-19

- 22 Juni 2021, 12:35 WIB
Foto Udara Wisma Atlet Pademangan.
Foto Udara Wisma Atlet Pademangan. /ANTARA/Muhammad Adimaja/

PORTAL MAJALENGKA -- Suasana mengkhawatirkan terus melanda DKI Jakarta terkait lonjakan kasus positif Covid-19.

Pada Senin 21 Juni 2021, Komandan Lapangan Rumah Sakit Darurat Covid-19 (RSDC) Wisma Atlet, Letkol Laut drg M Arifi mengumumkan, Tower 8 Wisma Atlet Pademangan tutup karena kepenuhan dan tidak mampu lagi menampung pasien Covid-19.

“Tower 8 di Wisma Atlet Pademangan, updatenya menampung 1.569. Kemarin pagi sudah closed karena sudah 99%, jadi sudah penuh,” tegasnya seperti dilansir dari pmjnews.com.

Baca Juga: TNI Akan Perkuat Pelaksanaan PPKM Mikro di Wilayah-wilayah, Buntut Kenaikan Kasus Covid-19 di Tanah Air

Di tempat terpisah, Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo minta agar Pemprov DKI Jakarta menambah ruang isolasi. Permintaan diajukan Kapolri karena peningkatan kasus aktif Covid-19 di DKI Jakarta dalam beberapa hari terakhir.

"Kami mengimbau agar pemerintah daerah bisa ikut serta dalam merealisasikan 31 wilayah yang ada dalam kegiatan isolasi mandiri terpadu," tutur Listyo Sigit dalam siaran pers yang disiarkan melalui akun YouTube Sekretariat Presiden.

Menurut kapolri, hotel-hotel dapat disulap menjadi tempat isolasi mandiri.

Baca Juga: Bupati Ponorogo Sugiri Sancoko Positif Covid-19 setelah Bupati Majalengka

Overload pasien Covid-19 juga terjadi di RSUD Tangerang, Banten. Di tempat ini pasien dengan gejala berat dapat langsung ditangani rumah sakit. Sedang yang ringan langsung diarahkan ke hotel-hotel yang telah direkomendasikan.

Halaman:

Editor: Husain Ali

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x