Pepep Tunggu Putusan MK Untuk Maju di Pilkada Majalengka

3 April 2024, 09:00 WIB
Pepep Saeful Hidayat /Kabar Cirebon/Muhammad Alif Santosa/

PORTAL MAJALENGKA - Plt Ketua PPP Jawa Barat, Pepep Saepul Hidayat, belum memutuskan langkah, termasuk kemungkinannya maju di Pilkada Majalengka.

Dia saat ini masih fokus untuk mengawal PPP di Pemilu 2024. Sebelumnya, Pepep yang mencalonkan sebagai anggota DPR RI dari Dapil Jabar IX pada Pileg 2024.

Saat itu dia mendapatkan 64.359 suara dari warga Majalengka. Bahkan, dari dapil yang meliputi Subang, Majalengka, dan Sumedang, tersebut, ia meraih 110.573 suara.

Baca Juga: 6 Amalan Sunnah di Bulan Syawal Untuk Jaga Konsistensi Ibadah Pasca Ramadhan

Jumlah itu merupakan terbanyak kedua setelah caleg PAN, Farah Puteri Nahlia, yang mendapat 146.014 suara.

"Saya belum memutuskan, masih terlibat mendukung upaya konstitusional DPP PPP yang menggugat hasil Pileg ke MK," kata Pepep Saepul Hidayat, Selasa 2 April 2024.

Namun, pihaknya memastikan bakal menjaga amanah yang diberikan masyarakat Kabupaten Majalengka di Pileg 2024.

Karenanya, ia bakal mempertanggungjawabkan dahulu tugasnya di Senayan apabila PPP dinyatakan lolos ke DPR RI.

Baca Juga: Bacaan Doa Ziarah Kubur Saat Lebaran Idul Fitri, Berurutan Lengkap dengan Artinya

"Taat asas saja, kemarin ada 64.359 warga Kabupaten Majalengka yang memberi amanah saya ke Senayan," ujar Pepep.

Namun, Pepep mengakui tidak menutup kemungkinan akan ikut meramaikan Pilkada Majalengka, khususnya apabila gugatan PPP tidak dikabulkan MK.

"Kecuali jika MK menolak gugatan PPP, maka kami akan mempelajari atau membaca peta jalan politik yang akan ditempuh," kata Pepep.

Baca Juga: Amalan Doa untuk Para Pemudik dari Kyai Achmad Chalwani agar Diberi Keselamatan dan Keamanan

Berdasarkan rekapitulasi KPU, PPP tidak memenuhi parliamentary threshold, yakni 4 persen suara nasional.***

Editor: Andra Adyatama

Tags

Terkini

Terpopuler