Kisah Mistis Jembatan Kali Sewo Perbatasan Indramayu-Subang yang Terkenal dengan Penyapu Koin

- 24 April 2024, 17:23 WIB
Terlihat orang-orang memegang sapu di Jembatan Kali Sewo perbatasan Subang dan Indramayu, ternyata ada kisah mistis dibaliknya.
Terlihat orang-orang memegang sapu di Jembatan Kali Sewo perbatasan Subang dan Indramayu, ternyata ada kisah mistis dibaliknya. /Instagram.com/@tatsu7584/

Dikisahkan dahulu kala di sebuah desa yang diyakini berada di Indramayu hiduplah keluarga kecil yang dikepalai oleh Sarkawi. Ia tinggal bersama istri dan kedua anaknya yang bernama Saedah dan Saeni.

Baca Juga: Momen Para Biksu Thailand Melewati Jembatan Sewo Indramayu yang Terkenal Angker

Suatu ketika Sarkawi berniat untuk pergi haji. Namun saat diperjalanan Sarkawi justru tergoda oleh penari Ronggeng yang bernama Maimunah yang pada akhirnya mereka menikah.

Sejak pergi meninggalkan rumah Sarkawi tidak pernah kembali, hingga membuat istrinya sakit dan meninggal dunia.

Setelah beberapa hari sejak istri pertamanya meninggal Sarkawi pulang dengan membawa serta Maimunah istri mudanya.

Meski terkejut saat mengetahui istri pertamanya meninggal, namun Sarkawi tetap memperkenalkan istri mudanya kepada kedua anaknya dan mereka pun hidup bersama.

Pada suatu hari Sarkawi dan Maimunah pergi beberapa hari untuk berladang. Sebelum pergi Maimunah berpesan kepada kedua anak tirinya agar tidak memasak beras simpanannya.

Namun, karena keduanya lapar akhirnya beras simpanan ibu tirinya pun dimasak dan habis.

Ketika Maimunah pulang dan mendapati berasnya sudah habis Ia pun marah besar lalu mengusir Saedah dan Saeni tanpa sepengetahuan suaminya.

Baca Juga: Diusung Sejumlah PAC, Hj Imas Indrawaty Resmi Daftar Calon Bupati Majalengka dari PDI Perjuangan

Halaman:

Editor: Ayi Abdullah

Sumber: YouTube Bujang Gotri


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah