Asal-usul Kerajaan Mataram dan Profil 10 Raja Penguasanya

- 15 November 2022, 16:09 WIB
Ilustrasi Kerajaan Mataram yang memiliki asal usul dan dipimpin beberapa raja.
Ilustrasi Kerajaan Mataram yang memiliki asal usul dan dipimpin beberapa raja. /

Amangkurat II memberikan konsesi politik dan ekonomi yang besar kepada VOC, meski begitu hubungan tidak berlangsung baik karena raja tidak menepati banyak dari janjinya. Bahkan melindungi Surapati pada 1684, dan membiarkan Kapten Francois Tack wafat di keraton pada tahun 1686.

Baca Juga: Sosok Sultan Agung Hanyokrokusuma, Raja Mataram Islam yang Sakti Mandraguna

6. Amangkurat III (tahun 1703-1705).

Pergantian kekuasaan menuju Amangkurat III diwarnai pemberontakan oleh Pangeran Puger yang berhasil dipadamkan oleh Amangkurat II. Namun, seiring kekuasaan Amangkurat III berjalan, dukungan kepada Pangeran Puger meningkat.

Terlebih setelah insiden Surapati dan Tack, VOC tidak lagi percaya pada garis keluarga Amangkurat. Pada tahun 1704, Pangeran Puger mengangkat diri sebagai Sunan Kartasura dengan gelar Pakubuwana I dan mengobarkan perang melawan Amangkurat. Amangkurat terpaksa melarikan diri dan menyerahkan Kartasura.

7. Pakubuwana I (tahun 1705-1719).

Pakubuwana I berhasil menguasai Kartasura mengalahkan Amangkurat III, menjadi raja yang sah namun semakin terikat dengan VOC. Ia bahkan terpaksa mengeksekusi Adipati Jangrana yang membantunya melawan Amangkurat III, karena VOC menilai Jangrana membantu pemberontakan Surapati. Pakubuwana wafat pada tahun 1719 dan digantikan oleh putranya.

Baca Juga: RIWAYAT PERTEMUAN Nur Muhammad dengan 4 Unsur Alam sebelum Penciptaan Nabi Adam AS

8. Amangkurat IV (tahun 1719-1726).

Amangkurat IV adalah putra dari Pakubuwana I yang memilih menggunakan gelar Amangkurat. Kenaikan tahtanya diwarnai pemberontakan oleh Pangeran Blitar, Purbaya, Madiun, serta Arya Mataram di Pati. Seluruhnya berhasil ditumpas dengan bantuan VOC. Namun akhirnya ia wafat karena diracun pada tahun 1726.

Halaman:

Editor: Ayi Abdullah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x