Mengenal Pesugihan: Bagaimana Jenis, Bentuk, dan Risikonya

- 27 Oktober 2022, 15:00 WIB
Ilustrasi pesugihan yang jewnis dan bentuknya sering disalahgunakan.
Ilustrasi pesugihan yang jewnis dan bentuknya sering disalahgunakan. /Pixabay/mohamed Hassan/

3). Makhluk halus

Dalam hal tipu-tipu dan muslihat pastinya iblis dan syetan adalah jagonya. Dengan sifatnya yang tak kasat mata mereka semakin leluasa menipu, menggoda manusia agar ingkar kepada Tuhan yang menciptakannya.

Iblis dengan golongan dan keturunanya adalah  makhluk halus yang sangat mahir memainkan perannya dalam menyesatkan manusia agar turut dan tunduk terhadap mereka.

Mereka tidak hanya mampu membisik nafsu manusia bahkan mereka pun bisa menampilkan pisik kekayaan untuk menjerat manusia.

Mereka tebarkan iming-iming bantuan untuk mendapatkan kekayaan dengan meyuguhkan perjanjian yang menjerumuskan manusia dalam kerugian besar, yakni kekufuran.

Perjanjian yang menistakan dirinya menjadi abdi syetan selamanya hanya demi sebentar menikmati kesemuan dunia. Rela mengorbankan  diri, bahkan tega sampai menumbalkan keluarga bahkan orang lain juga.

Baca Juga: KISAH Pertemuan Syekh Magelung Sakti dan Ki Gedeng Tersana hingga Tradisi Unjungan Desa Karangkendal

Pesugihan dengan rnenggunakan makhluk haIus ini  benar-benar menjadikan manusia ingkar pada Tuhannya dan keji pada sesama.

Pesugihan ini adalah jenis pesugihan yang tidak cukup dibayar dengan sesaji biasa tetapi harus ada tumbal untuk membayar jasa makhluk halus yang dianggap membantunya.

Pesugihan dengan menggunakan makhluk halus adalah jenis pesugihan yang akan merugikan manusia. karenanya pesugihan ini sangat dilarang agama, bukan cuma merugikan diri tetapi orang lain juga. Kerugian yang dibuat tidak cukup di dunia tetapi dibawa sampai ke alam baka. *

Halaman:

Editor: Ayi Abdullah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah