Fakta Unik Buah Pare, Rasanya Pahit tapi Memiliki Berbagai Manfaat Kesehatan yang Harus Kamu Tahu

- 17 Mei 2023, 22:04 WIB
Fakta Unik Buah Pare, Rasanya Pahit tapi Memiliki Berbagai Manfaat Kesehatan yang Harus Kamu Tahu
Fakta Unik Buah Pare, Rasanya Pahit tapi Memiliki Berbagai Manfaat Kesehatan yang Harus Kamu Tahu /facebook rosita nacimuet

Pare telah digunakan sebagai pengobatan tradisional sejak zaman dahulu mulai dari mencegah diabetes atau gangguan pencernaan.

Pare ini juga banyak digunakan untuk mengobati berbagai penyakit, seperti demam, batuk, dan sakit kepala. Beberapa orang mengonsumsi pare secara mentah sebagai bagian dari diet sehat.

Baca Juga: Final SEA Games 2023 Kamboja Hujan Kartu Merah! Timnas Indonesia U22 Taklukkan Thailand U22 dengan Sengit

Selain itu, pare juga dapat dimasak dengan berbagai resep masakan dan minuman, seperti sup, tumis, jus, atau teh.

Bahkan saat ini pare dapat menjadi sumber pendapatan bagi petani dan pengusaha makanan yang diolah menjadi berbagai produk makanan seperti chip, keripik, atau sambal.

Karena rasanya yang pahit tak banyak orang yang menyukai pare, namun ada berbagai cara untuk mengurangi rasa pahitnya seperti merebus atau memasak pare dengan dicampur dengan bahan-bahan lainnya.

Kandungan nutrisi yang tinggi dan rendah kalori pada pare ini baik untuk dikonsumsi setiap hari. Itulah fakta-fakta unik pare yang baik untuk kesehatan tubuh.***

 

Halaman:

Editor: Muhammad Ayus

Sumber: Dokter Fery TV


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x