Tipu Puluhan Pelajar, Intel Gadungan di Cirebon Berhasil Dibekuk Polisi

- 4 Desember 2020, 23:00 WIB
Waka Polresta Cirebon AKBP Arif Budiman saat menunjukkan barang bukti
Waka Polresta Cirebon AKBP Arif Budiman saat menunjukkan barang bukti /ANTARA/ Khaerul Izan

PORTAL MAJALENGKA- Kepolisian Resor Kota (Polresta) Cirebon, Jawa Barat, menangkap anggota intel polisi gadungan.

Pelaku telah menipu puluhan pelajar dengan cara berpura-pura sebagai intel.

"Kami ungkap tindak pidana penipuan, di mana pelaku berpura-pura sebagai intel Polresta Cirebon," kata Waka Polresta Cirebon AKBP Arif Budiman di Cirebon, Senin. Dilansir dari Antara.

Baca Juga: Bina Marga Jakarta Pusat Lakukan Perbaikan Jalan di 36 titik Berikut

Arif mengatakan tersangka yang ditangkap berinisial MH sebagai pelaku utama dan AS sebagai penadah hasil penipuan tersebut.

Saat beraksi pelaku MH menghadang pelajar yang membawa sepeda motor dan juga telepon genggam dengan mengaku sebagai anggota intel Polresta Cirebon.

Baca Juga: Gibran Mengaku Optimis Tol Trans Jawa Dapat Meningkatkan Sektor Pariwisata

"Kemudian pelaku menuduh bahwa sepeda motor dan telepon genggam yang dibawa, digunakan sebagai alat untuk peredaran narkotika. Dan selanjutnya telepon genggam milik korbannya langsung dibawa oleh intel gadungan," ujarnya.

Saat menjalankan aksinya, tersangka MH tidak mengenakan tanda pengenal anggota maupun pakaian seragam polisi.

Halaman:

Editor: Rasyid

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x