Mengenal Sosok Al-Kashi, Maestro Astronomi Pertama yang Memperkenalkan Pecahan Desimal

4 Agustus 2022, 15:36 WIB
Pecahan Desimal salah satunya ditemukan oleh maestro astronomi muslim bernama Al-Kashi. /Sumarsi/buku.kemdikbud.go.id

 

PORTAL MAJALENGKA - Nama panjangnya ialah Ghiyath al-Din Jamshid bin Mas'ud bin Mahmud al-Kashi (atau ada yang menyebut dengan al-Kashani). Namanya sejak awal sudah melegenda sebagai begawan astronomi dan kalkulus.

Al-Kashi merupakan seorang guru besar dalam bidang ilmu matematika dan astronomi di Universitas Samarkand. Dia juga merupakan ilmuwan yang pertama kali menetapkan dasar (kunci aritmatika yang dilakukan atas dasar slide rule, yang merupakan penemuan ilmiah yang paling tinggi dalam ilmu matematika pada abad modern ini).

Satu-satu teks pertama yang menyangkut pengenalan tentang pecahan-pecahan desimal (Kusur a’shariyya) hanya ada dalam “al-Fawahid al-Bahiya fi al-Kawaid al-Hisabiyya” yang masyhur pula sebagai “Maqalat jamshid” karya Al-Kashi.

Hal inu merupakan secuil dari studi eksploratifnya. Di dalam kitab “Risalah al-Muhitiyya”, dia sukses menentukan besarnya nilai bilangan phi dengan ketepatan dan kecermatan nyaris sempurna.

Baca Juga: Mengenal Sosok Al-Banna, Seorang Sarjana yang Serbabisa

Sehingga 2 phi = 6, 16, 59, 28, 1, 34, 46, 14, 50 dalam notasi hagsegesimal dan = 6,2831853071795865 dalam notasi desimal.

Diantara karya-karya Al-Kashi sebagai berikut:

1. Sulamus Sama’i (Tangga Langit)

Buku ini mengulas tentang soal-soal ukuran dan jarak benda-benda langit.

2. Risalah Al-Muhithah, Nisbathul Qathri ila Muhith

Risalah yang berkaitan dengan alam sekitar.

3. Risalah al-Witr wa al-Jaib

Risalah yang menerangkan tentang garis serong atau miring pada tiga segi lurus.

4. Kitab Nuzhah al-Hadaiq

Kitab yang menerangkan tentang pembuatan penanggalan bintang-bintang dan jaraknya dari bumi, gerhana bumi dan hal-hal yang berkaitan dengannya.

Baca Juga: Mengenal Sosok Abdul Rahman As-sufi, Sang Penulis Buku Astronomi Berillustrasi Tertua

5. Miftah al-Hisab

Pada prolog buku ini Al-Kashi menyuguhkan urutan daftar buah penanya yang dibagi dan diklasifikasikan, disertai penjelasan terinci soal aritmatika.

6. Al-Asas

Buku yang menjelaskan tentang cara menemukan garis hitungan (slide rule) yang merupakan kebanggaan para ahli matematika di zaman modern ini.

Yang menjadi tahun paling menentukan dalam hidupnya adalah tahun 819/1419 yakni saat atronom “kelas dunia” ini menyelesaikan sebuah peralatan-peralatan astronomis, yang dipersembahkan kepada pangeran Iskandar dari Aka-Koyunlu.

Baca Juga: Irjen Ferdy Sambo Diperiksa Penyidik Bareskrim Polri setelah Bharada E Jadi Tersangka

Di dalam karya tersebut Al-Kashi mengulas secara jelas, ringkas, padat namun penuh cermat, sejumlah instrumen yang telah disebutkan dalam “Almagest” dan peralatan lain hasil temuan, ciptaan dan rancang bangun muslim sebelumnya.

Di tahun itu pula Al-Kashi menyelesaikan versi buku Nuzhat al-Hadaik serta memperoleh kehormatan diundang secara khusus oleh astronom seniornya, Ulugh Bek. *

Editor: Ayi Abdullah

Sumber: Buku 125 Ilmuan Muslim Pengukir Sejarah

Tags

Terkini

Terpopuler