Rodrygo Brace! Real Madrid Catat Semifinal Liga Champions ke-11 dalam 13 Tahun Usai Kandaskan Chelsea 0-2

- 19 April 2023, 10:30 WIB
Selebrasi Punggawa Real Madrid Usai Rodrygo Mencetak Gol Ke Gawang Chelsea
Selebrasi Punggawa Real Madrid Usai Rodrygo Mencetak Gol Ke Gawang Chelsea /Reuters/Dylan Martinez/

PORTAL MAJALENGKA – Real Madrid berhasil memastikan diri untuk tampil di babak semifinal Liga Champios UEFA usai kalahkan tuan rumah Chelsea 0-2.

Bertandang ke markas Chelsea FC di stadion Stamford Bridge pada babak 8 besar Liga Champions, Madrid berhasli catatkan cleansheet dan menang dengan skor agregat 4-0.

Laga antara Chelsea vs Madrid dilangsungkan pada Rabu dinihari mulai pukul 02.00 WIB.

Baca Juga: Antiklimaks, Nyaris Sempurna di Awal, Napoli Harus Tersingkir oleh AC Milan Di 8 Besar Liga Champions

Sementara pada jalannya pertandingan, tuan rumah Chelsea memulai laga dengan berusaha menekan pertahanan Madrid guna mengejar ketertinggalan 2 gol.

Meski begitu mendapat banyak peluang, skor imbang 0-0 tetap bertahan hingga babak pertama usai.

Di babak kedua tim tuan rumah lebih intens untuk melakukan serangan, namun justru pada menit ke-58 tim tamulah yang berhasil mencetak gol lewat aksi penyerang 22 tahun, Rodrygo.

Baca Juga: Siapa Saja Orang yang Wajib Bayar Fidyah Puasa Ramadhan? Berikut Penjelasannya

Gol tersebut diawali dari pergerakan Rodrygo dari sisi kiri pertahanan the Blues yang tidak mampu diantisipasi dengan baik oleh Chalobah melalui skema serangan balik.

Menit ke-80 tuan rumah bahkan kembali harus kebobolan oleh sepakan Rodrygo usai mendapat umpan dari Federico Valverde sehingga merubah skor menjadi 0-2.

Tertinggal 2 gol menjadikan situasi bagi Chelsea semakin sulit, hingga akhirnya peluit panjang dibunyikan skor tidak berubah untuk keunggulan Los Galacticos.

Baca Juga: BEGINI Bacaan Takbir Idul Fitri yang Sesuai Sunnah Rasulullah, Sahabat dan Ulama

Di semifinal, Real Madrid akan menunggu pemenang antara Bayern Munchen vs Manchester City yang baru akan bertanding pada esok dinihari nanti.

Hebatnya, keberhasilan Real Madrid melaju ke babak semifinal musim ini sekaligus menjadi catatan ke-11 nya dalam 13 tahun terakhir gelaran UCL dan berhasil memenangi 5 gelar juara.

Real Madrid juga tercatat sebagai tim dengan pemilik trofi terbanyak dengan 14 gol.
Berikut adalah daftar susunan pemain kedua kesebelasan :

Baca Juga: JPPR Cirebon Soroti Penyelenggara Pemilu akan Hak-hak Penyandang Disabilitas

Chelsea FC First XI(3-4-2-1)
Kepa Arriza­balaga (GK)
Trevoh Chalobah, (c) Thiago Silva, Wesley Fofana
Reece James, Enzo Fernández Mateo Kovačić, Marc Cucurella
N'Golo Kanté, Conor Gallagher
Kai Havertz

Cadangan: João Félix, Raheem Sterling, Mykhaylo Mudryk, Mason Mount, Edouard Mendy, César Azpilicueta, Denis Zakaria, Carney Chukwuemeka, Lewis Hall, Ruben Loftus-Cheek, Hakim Ziyech, Christian Pulišić

Manajer: Frank Lampard

Baca Juga: Jadwal Imsakiyah Hari Ke-28 Ramadhan 1444 H Wilayah Cirebon, Perbanyak Doa Sapu Jagat

Real Madrid First XI(4-3-3)
Thibaut Courtois (GK)
Daniel Carvajal, Éder Militão, David Alaba, Eduardo Camavinga
Federico Valverde, Toni Kroos, Luka Modrić
Rodrygo, (c) Karim Benzema, Vinícius Júnior

Cadangan: Antonio Rüdiger, Aurélien Tchouaméni, Dani Ceballos, Nacho Fernández, Marco Asensio, Andriy Lunin, Luis López, Jesús Vallejo, Álvaro Odriozola, Lucas Vázquez, Mariano Díaz, Eden Hazard

Manajer: Carlo Ancelotti

***

Ikuti selengkapnya artikel kami di Google News

Editor: Andra Adyatama

Sumber: twitter@lapangbola


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah