Usai MotoGP Amerika 2022, Enea Bastianini Nyaman di Puncak Klasemen Sementara

- 11 April 2022, 09:15 WIB
Klasemen Sementara usai MotoGP Amerika 2022: Enea Bastianini Nyaman di Puncak
Klasemen Sementara usai MotoGP Amerika 2022: Enea Bastianini Nyaman di Puncak /instagram.com/@motogp

PORTAL MAJALENGKA - Enea Bastianini menjadi pemuncak klasemen sementara MotoGP 2022. Itu setah berhasil merebut podium pada MotoGP Amerika 2022 yang berlangsung Senin, 11 April 2022 dini hari WIB.

Enea Bastianini kembali merebut podium MotoGP Amerika 2022 setelah menang pada MotoGP Qatar di seri pembuka.

Kemenagan di Circuit of The Americas  (COTA) Amerika itu membuatnya kembali memimpin klasemen sementara MotoGP 2022 setelah sempat dicuri oleh Aleix Espargaro.

Baca Juga: Hasil MotoGP Amerika 2022: Enea Bastianini Rebut Podium, Marc Marquez Keenam

Enea Bastianini yang merupakan pembalap Gresini Racing itu menyabet kemenangan karena strategi apiknya yang menggabungkan strategi ban dan teknik di MotoGP Amerika 2022.

Dengan tambahan 25 poin, kini Enea Bastianini kokoh di puncak klasemen sementara MotoGP 2022.

Sementara itu, Aleix Espargaro harus turun di posisi kedua klasemen sementara MotoGP 2022 setelah hanya finis di urutan ke-11 pada MotoGP Amerika 2022.

Baca Juga: Benteng Pertahanan Persib Bandung Semakin Mengerikan Musim Depan, Teja Paku Alam Tetap Kiper Pilihan

Alex Rins yang finis di urutan kedua pada MotoGP Amerika 2022 membuatnya naik dua posisi dan berada di bawah Enea Bastianini di puncak klasemen sementara MotoGP 2022.

Capaian finis sebagai runner up di MotoGP Amerika 2022 membuat Alex Rins dua kali naik ke podium setelah pada MotoGP Argentina ia mampu finis ketiga.

Jack Miller yang finis ketiga pada MotoGP Amerika 2022 membuatnya merasakan podium untuk pertama kalinya pada MotoGP 2022.

Baca Juga: Kisah Asal Usul Tempat dan Tanggal Terjadinya Nuzulul Quran

Dengan capaian tersebut, Jack Miller berhasil merangkek ke posisi 7 klasemen sementara dengan 31 poin.

Capaian itu merupakan hadiah bagi Jack Miller yang pada seri MotoGP Mandalika dan MotoGP Argentina hanya finis di posisi papan tengah. Sedangkan pada MotoGP Qatar ia gagal mencapai finis.

Sedangkan juara dunia MotoGP musim lalu, Fabio Quartararo nangkring di posisi kelima dengan 44 poin.

Baca Juga: Perankan Sarah di Wedding Agreement The Series, Susan Sameh Diperingatkan Netizen: Jangan Deketin Mas Bian!

Setelah MotoGP Amerika 2022, para pembalap MotoGP harus bersiap untuk seri berikutnya di MotoGP Portugal 2022 yang akan berlangsung di Sirkuit Algarve, Portimao pada 24 April mendatang.

Berikut klasemen sementara MotoGP 2022 usai pagelaran MotoGP Amerika 2022:

1. Enea Bastianini, Gresini Racing – 61
2. Alex Rins, Suzuki Ecstar – 56
3. Aleix Espargaro, Aprilia Racing – 50
4. Joan Mir, Suzuki Ecstar – 46
5. Fabio Quartararo, Monster Energy Yamaha – 44
6. Brad Binder, Red Bull KTM Factory Racing – 42
7. Jack Miller, Ducati Lenovo – 31
8. Johann Zarco, Pramac Racing – 31

Baca Juga: Asal Usul Malam Lailatul Qadar, Kisah Orang Sholih dari Bani Israil yang Habiskan Waktunya untuk Ibadah

9. Miguel Oliveira, Red Bull KTM Factory Racing – 28
10. Jorge Martin, Pramac Racing – 28
11. Pol Espargaro, Repsol Honda – 23
12. Francesco Bagnaia, Ducati Lenovo – 23
13. Marc Marquez, Repsol Honda – 21
14. Maverick Viñales, Aprilia Racing – 19
15. Franco Morbidelli, Monster Energy Yamaha – 15
16. Takaaki Nakagami, LCR Honda Idemitsu – 12

17. Luca Marini, Mooney VR46 Ducati – 10
18. Marco Bezzecchi, Mooney VR46 Ducati – 7
19. Darryn Binder, WithU Yamaha RNF – 6
20. Alex Marquez, LCR Honda – 4
21. Andrea Dovizioso, WithU Yamaha RNF – 2
22. Remy Gardner, KTM Tech3 – 1.***

Editor: Husain Ali


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x