Hasil Latihan Bebas 3 Moto3 2022 Amerika: Mario Aji Kembali Merosot, Foggia Tercepat

- 10 April 2022, 05:06 WIB
Mario Aji / Instagram / @mariosuryoaj1
Mario Aji / Instagram / @mariosuryoaj1 /

PORTAL MAJALENGKA - Pembalap Indonesia Mario Aji gagal memperbaiki catatan waktunya pada sesi FP3 atau Latihan Bebas 3 Moto3 2022 Amerika yang berlangsung pada Sabtu, 9 April malam WIB.

Mario Aji yang baru pertama kali menjajal sirkuit COTA Amerika ini memang sedikit kesulitan. Ia hanya mencatat waktu 2 menit 18,769 detik.

Mario Aji hanya menduduki peringkat ke-26 pada sesi Latihan Bebas 3 MotoGP 2022 Amerika ini.

Baca Juga: Bruno Cantanhede DKK Out dari Persib Bandung, Mohammed Rashid Justru Ungkapkan Ini

Catatan yang Mario Aji pada sesi Latihan Bebas 3 ini lebih buruk dari sesi sebelumnya.

Sesi Latihan Bebas 3 Moto3 2022 Amerika ini menjadi milik Dennis Foggia sebagai pembalap tercepat.

Pembalap dari tim Leopard Racing itu mencatatkan waktu 2 menit 16.155 detik yang berhasil mengalahkan pembalap Spanyol, Jaume Masia yang berada di posisi kedua dari tim Red Bull KTM Ajo dengan jarak waktu +0.462 detik.

Baca Juga: Kisah Pengembaraan Walangsungsang, Rara Santang dan Sunan Gunung Jati dalam Naskah Wangsakerta (2)

Sementara posisi ketiga ditempati oleh rider Italia, Andrea Migno dari tim Rivacold Snipers Team dengan selisih waktu +0.472 detik.

Sedangkan urutan empat dan lima masing-masing dilengkapi oleh Izan Guevara dari tim GASGAS Aspar Team, dan Deniz Oncu dari tim Red Bull KTM Tech3.

Sesi Latihan Bebas 3 Moto3 2022 Amerika ini sempat diwarnai insiden. Saat sesi menyisakan 30 menit terjadi senggolan Ivan Ortola terhadap Alberto Surra.

Baca Juga: INILAH KISAH Syekh Abdul Muhyi Pamijahan Perjalanan Spiritual di Tanah Pasundan (2)

Alhasil, crash pun tak bisa dihindarkan dari Surra. Ia mengalami crash lantara kehilangan kendali menghantam pembatas sirkuit.

Dalam insiden ini, Surra juga terlihat tertiban motornya. Petugas medis pun langsung turun ke Sirkuit untuk memberikan pertolongan ke Surra.

Atas insiden itu, sesi ini sempat dikibarkan Red Flag untuk memberhentikan sementara FP3 Moto3.

Baca Juga: Siapkan Tissu Sebelum Nonton Wedding Agreement, Berikut Sinopsis, Link serta Jadwal Tayangnya

Alberto Surra yang mengalami crash langsung dilarikan ke rumah sakit menggunakan ambulance.

Tidak hanya Surra, pembalap lain yang mengalami crash yakni Tatsuki Suzuki. Namun beruntung bagi Tatsuki, ia masih bisa melanjutkan sesi Latihan Bebas 3.

Berikut hasil lengkap sesi Latihan Bebas 3 Moto3 2022 Amerika:

Baca Juga: Kisah Pengembaraan Walangsungsang, Rara Santang dan Sunan Gunung Jati dalam Naskah Wangsakerta (1)

1. Dennis Foggia, Leopard Racing 2m 16.155s
2. Jaume Masia, Red Bull KTM Ajo
3. Andrea Migno, Rivacold Snipers Team
4. Izan Guevara, GASGAS Aspar Team
5. Deniz Oncu, Red Bull KTM Tech3
6. Carlos Tatay, CFMOTO Racing PrustelGP
7. Sergio Garcia, GASGAS Aspar Team
8. Diogo Moreira, MT Helmets – MSI
9. Daniel Holgado, Red Bull KTM Ajo
10. Joel Kelso, CIP Green Power

Baca Juga: INILAH KISAH Syekh Abdul Muhyi Pamijahan Perjalanan Spiritual di Tanah Pasundan (1)

11. Xavier Artigas, CFMOTO Racing PruestelGP
12. Ivan Ortola, Team MTA
13. Ayumu Sasaki, Sterilgarda Max Racing Team
14. Stefano Nepa, Team MTA
15. Lorenzo Fellon, Sic58 Squadra Corse
16. Adrian Fernandez, Red Bull KTM Tech3
17. Scott Ogden, VisionTrack Racing Team
18. Matteo Bertelle, QJMOTOR Avintia Racing Team
19. Tatsuki Suzuki, Leopard Racing
20. Elia Bartolini, QJMOTOR Avintia Racing Team

Baca Juga: Hasil Latihan Bebas 3 MotoGP 2022 Amerika: Fabio Quartararo Tercepat, Marc Marquez Keempat

21. David Salvador, Sterilgarda Max Racing Team
22. Taiyo Furusato, Honda Team Asia
23. Gerard Riu Male, BOE SKX
24. Ryusei Yamanaka, MT Helmets – MSI
25. Kaito Toba, CIP Green Power
26. Mario Aji, Honda Team Asia
27. Alberto Surra, Rivacold Snipers Team
28. Riccardo Rossi, BOE Owlride
29. Ana Carrasco, BOE SKX
30. Joshua Whatley, VisionTrack Racing Team.***

Editor: Andra Adyatama


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah