Legenda Timnas Singapura Turut Soroti Kepindahan Pratama Arhan ke Liga 2 Jepang

- 17 Februari 2022, 23:51 WIB
Legenda Timnas Singapura Turut Soroti Kepindahan Pratama Arhan ke Liga 2 Jepang
Legenda Timnas Singapura Turut Soroti Kepindahan Pratama Arhan ke Liga 2 Jepang /Instagram Pratama Arhan

"Dik, kamu ini bakal jadi pemain kelas Asia. Jaga dirimu baik-baik dan main di luar negeri jika bisa. Untuk meningkatkan pengalaman. Luar biasa," tulis Baihakki Khaizan di akun Twitternya pada 1 Januari 2022 silam.

Menurut informasi yang beredar, kompetisi liga 2 Jepang musim ini baru akan dimulai pada 19 Februari 2022. Namun saat itu diperkirakan Pratma Arhan tidak dapat langsung bergabung dengan Tokyo Verdy.

Baca Juga: Menteri Desa: Lahan Kawasan Transmigrasi Harus Clear and Clean

Pasalnya, Pratama Arhan dijadwalkan bertolak ke Jepang pada awal Maret dan terlebih dahulu harus menjalani masa karantina.

Pratama Arhan memang cukup apik saat pentas di piala AFF 2020 yang berlangsung di Singapura. Ia mampu mencetak 2 gol dan 2 assist.

Berkat penampilan yang gemilangnya itu, ia berhasil menyabet pemain muda terbaik piala AFF 2020.

Baca Juga: 5 Drakor Teratas Minggu Kedua Februari 2022, Akting Pemain Twenty Five Twenty One Dapat Reaksi Positif Netizen

Kepindahan Pratama Arhan ke Jepang melanjutkan rekam jejak pemaim Indonesia yang pernah merumput di negeri Sakura itu. Irfan Bachdim terakhir tercatat merumput di liga Jepang pada 2016.***

Halaman:

Editor: Husain Ali

Sumber: Twitter @baihakki06


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x