Jokowi : Ubah Belanja Pertahanan Jadi Investasi Pertahanan

- 5 Oktober 2020, 11:45 WIB
Digelar Virtual, Presiden Jokowi Pimpin Upacara HUT TNI Ke-75 di Istana Negara
Digelar Virtual, Presiden Jokowi Pimpin Upacara HUT TNI Ke-75 di Istana Negara /

PORTAL MAJALENGKA - Presiden Joko Widodo menghadiri peringatan HUT Ke-75 Tentara Nasional Indonesia (TNI) tahun 2020 di Istana Negara Jakarta, Senin 5 Oktober 2020.

Agenda tersebut juga dihadiri Wakil Presiden Ma’ruf Amin, Menko Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan Mahfud MD, Menteri Pertahanan Prabowo Subianto, dan Kepala Staf Presiden Moeldoko.

Presiden RI Joko Widodo minta prajurit TNI dapat mengantisipasi karakter baru pertempuran masa depan.

Baca Juga: Ternyata Kasus Meninggal Akibat Covid-19 Lebih Banyak Polisi dan TNI Dibandingkan Tenaga Medis

“Kita harus siap mengantisipasi karakter baru pertempuran masa depan yang mempunyai daya hancur lebih besar high level distraction,” kata Presiden Jokowi.

Hadir pula Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto, Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) Jenderal TNI Andika Perkasa, Kepala Staf Angkatan Laut (KSAL) Laksamana TNI Yudo Margono.

Kemudian Kepala Staf Angkatan Udara (KSAU) Marsekal TNI Fadjar Prasetyo, prajurit TNI yang mendapat bintang penghargaan, dan tamu terbatas lainnya.

Baca Juga: Viral Mobil Dinas TNI AD Dipakai Warga Sipil, Begini Klarifikasi Puspomad

Prajurit di berbagai markas TNI di Indonesia dan satuan tugas di luar negeri juga mengikuti peringatan ke-75 HUT TNI secara virtual.

Halaman:

Editor: Ayi Abdullah


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah