Tercatat 10 Korban Akibat Serangan KSB, 2 Orang Gugur di Medan Perang

- 28 Maret 2022, 06:00 WIB
Tercatat 10 Korban Akibat Serangan KSB, 2 Orang Gugur di Medan Perang
Tercatat 10 Korban Akibat Serangan KSB, 2 Orang Gugur di Medan Perang /maghfur/antarafoto

PORTAL MAJALENGKA - Sejumlah 10 orang prajurit TNI Yonif Marimir-3 mengalami luka, setelah diserang oleh Kelompok Sipil Bersenjata (KSB) di Kwareh Bawah, Kabupaten Nduga, Papua pada Sabtu malam, 26 Maret 2022.

Atas peristiwa tersebut enam orang anggota Yonif Marinir-3 terluka dalam kontak tembak dengan kelompok sipil bersenjata (KSB) di Kwareh Bawah, Kabupaten Nduga, Papua. Dan pada Minggu 27 Maret 2022 telah dievakuasi ke Timika.

Adapun keenam korban luka tembak yang telah dievakuasi itu ialah, Serda RF, Serda BP, Serda EES, Pratu ASA, Prada ADP, dan Prada LH.

Baca Juga: Siluman Wanita Penculik Bayi, Cerita Rakyat Cirebon yang Masyhur pada Masa Sunan Gunung Jati

"Setibanya di Timika, langsung dirawat di IRD RSUD Timika," kata Waka Pendam XVII Cenderawasih Letkol Inf Chandra Kurniawan di Jayapura, Minggu 27 Maret 2022, dikutip dari Antara.

Diinformasikan dua anggota prajurit lainnya yang di derita kategori ringan karena terluka, yakni Pratu RS dan Pratu DS telah dirawat di Kotis Marinir.

"Evakuasi para korban menggunakan helikopter milik TNI-AU," kata Chandra.

Baca Juga: KAI Diskon 60 Persen untuk 21 Kereta Api Terbaru 2022, Cek Promonya di Sini

Dari total seluruhnya tercatat, 10 prajurit yang tergabung dalam satgas Mupe mengalami luka dalam baku tembak dengan KSB. Dan terdapat dua orang diantaranya meninggal dunia, yaitu Letda Mar Moh Iqbal dan Pratu Mar Wilson Anderson Here.

Halaman:

Editor: Andra Adyatama

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x