Sholat Jumat Diganti Dzuhur di Rumah, Ini Surat Bersama MUI dan DMI

- 26 Juni 2021, 07:40 WIB
Wali Kota Tangerang Arief R Wismanysah meniadakan Sholat Jumat saat Kota Tangerang masuk zona merah penyebaran Covid-19.
Wali Kota Tangerang Arief R Wismanysah meniadakan Sholat Jumat saat Kota Tangerang masuk zona merah penyebaran Covid-19. /Foto: Dok. Humas Kota Tangerang/

PORTAL MAJALENGKA -- MUI menekankan, Sholat Jumat diganti Dzuhur di rumah masing-masing untuk zona merah Covid-19. Demikian pula dengan Sholat Rowatib.

Soal Sholat Jumat diganti Dzuhur tersebut selaras dengan isi Surat Edaran Bersama Majelis Ulama Indonesia (MUI) dan Dewan Masjid Indonesia (DMI) pada Senin, 21 Juni 2021.

Surat Edaran Bersama MUI dan DMI mengenai Sholat Jumat diganti Dzuhur itu karena belakangan kasus Covid-19 terus meningkat serta mengkhawatirkan. Sehingga sebagai upaha untuk mencegah pertambahan pasien Covid-19.

Baca Juga: MUI soal Idul Adha 2021: Penyembelihan Kurban di Zona Merah Serahkan ke Rumah Potong Hewan Saja

Terkait surat edaran, MUI Provinsi DKI Jakarta dan Pimpinan Wilayah DMI setempat, mengeluarkan seruan bersama tentang Sholat Rowatib dan Sholat Jumat di masa Pandemi Covid-19.

"Dengan ini ditekankan kepada seluruh pengurus/jamaah Masjid/Musholla, ulama dan khatib se-DKI Jakarta untuk mengganti Sholat Jumat dengan Shalat Dzuhur di rumah masing-masing dan diimbau untuk melaksanakan sholat rawatib di rumah masing-masing pula," bunyi Seruan Bersama MUI dan DMI DKI Jakarta.

"Ketentuan ini berlaku mulai 22 Juni 2021 sampai dengan 5 Juli 2021 atau sampai ada maklumat selanjutnya," lanjut Seruan Bersama.

Baca Juga: MUI Tidak Perkenankan Sholat Idul Adha di Masjid atau Tempat Terbuka Zona Merah

Diterangkan, Seruan Bersama dibuat berdasarkan fatwa MUI Nomor 14 Tahun 2020 tentang Penyelenggaraan Ibadah dalam situasi terjadi wabah Covid-19, dan penguatan implementasi PPKM Mikro dan percepatan vaksinasi yang mulai diberlakukan 21 Juni 2021.

Halaman:

Editor: Husain Ali

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x