Mabes Polri Diserang Teroris, Presiden Jokowi Perintahkan Ini ke Kapolri

- 1 April 2021, 12:46 WIB
Presiden Joko Widodo.
Presiden Joko Widodo. /Instagram.com/@jokowi

Baca Juga: Densus 88 Geledah dan Pasang Garis Polisi Rumah Pelaku Penyerangan Mabes Polri

Sebelumnya, Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo menerangkan bahwa pelaku teror di gedung Bareskrim Polri berinisal ZA.

"Pelaku masuk melalui pintu belakang kemudian berjalan menuju ke pos jaga di gerbang utama," kata Listyo dalam konferensi pers.

Pelaku kemudian menanyakan keberadaan kantor pos di dalam kompleks Bareskrim dan setelah ditunjukkan lokasi kantor pos oleh polisi yang berdinas, ZA berjalan-jalan sebentar di sekitar pos jaga itu.

Baca Juga: Harlah Ke-69, Pergunu Majalengka Ajak Guru Tingkatkan Kreativitas dan Inovasi

Baca Juga: Beredar KTA Perbakin Milik Pelaku Penyerangan Mabes Polri, Begini Tanggapan Bamsoet

Tak lama berselang, ZA datang kembali dan melancarkan enam kali tembakan, dua di antaranya mengarah ke polisi yang berada di dalam pos jaga, tembakan lainnya mengarah ke luar pos.

Akhirnya polisi menembak pelaku tersebut dan berhasil melumpuhkannya dalam sekali tembakan.

Selanjutnya diketahui identitas pelaku merupakan mantan mahasiswa yang telah dikeluarkan dari salah satu kampus alias drop out (DO).

Baca Juga: Pikiran Rakyat Media Network Gelar UKW untuk Tingkatkan Profesionalitas Wartawan

Halaman:

Editor: Husain Ali

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x