TNI Turun Tangan Bantu Korban Gempa Sulbar Magnitudo 6,2 Magnitudo

- 15 Januari 2021, 12:30 WIB
Warga tengah menyaksikan puing-puing bangunan yang ambruk akibat gempa berkekuatan 6,2 SR di Mamuju dan Majene Sulawesi Barat Jumat (15/1/2021) pukul 02.28 WITA.
Warga tengah menyaksikan puing-puing bangunan yang ambruk akibat gempa berkekuatan 6,2 SR di Mamuju dan Majene Sulawesi Barat Jumat (15/1/2021) pukul 02.28 WITA. /instagram/infomamuju/

PORTAL MAJALENGKA - Bantuan untuk korban gempa bumi hingga Magnitudo 6,2 di wilayah Majene dan Mamuju, Sulawesi Barat (Sulbar), dan sekitarnya yang terjadi Jumat 15 Januari 2021 dini hari, terus berdatangan.

TNI Angkatan Udara mengerahkan sejumlah pesawat untuk membantu korban gempa Sulbar yang terdampak.

Kadispenau Marsma TNI Indan Gilang B mengatakan, sesuai instruksi Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto, Kasau Marsekal TNI Fadjar Prasetyo memerintahkan untuk memberangkatkan pesawat Boeing 737 dari Skadron Udara 5 Lanud Sultan Hasanuddin membantu korban gempa Sulbar.

Baca Juga: Sulbar Diguncang 47 Kali Gempa, 2 yang Terbesar Renggut Jiwa dan Rusak Bangunan

"Ini untuk memastikan situasi dan kondisi daerah yang terdampak bencana alam dan mengalami kerusakan dari udara," katanya dilansir dari Antara.

TNI AU juga menyiagakan pesawat C-130 Hercules dari Skadron Udara 33 Lanud Hasanuddin dan Skadron Udara 31 Lanud Halim Perdanakusuma. Pesawat CN 295 dari Skadron Udara 2 Lanud Halim Perdanakusuma. Serta satu pesawat Helikopter Super Puma NAS-332 dari Skadron Udara 6 Lanud Atang Sendjaja standby SAR Lanud Sultan Hasanuddin.

"Pesawat-pesawat itu untuk dukungan Search and Rescue (SAR), evakuasi, dan bantuan logistik kepada warga masyarakat yang terdampak bencana," kata Indan.

Baca Juga: Kantor Gubernur Sulbar dan Rumah Sakit Rata dengan Tanah akibat Gempa Susulan Majene Magnitudo 6,2

Dia menambahkan, bantuan kepada korban gempa Sulbar itu merupakan wujud dari kehadiran negara melalui TNI AU pada masyarakat yang tertimpa musibah bencana.

Halaman:

Editor: Husain Ali

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x