PHRI Minta Wisatawan Lokal DIY Reservasi Kamar Hotel

- 25 Desember 2020, 11:45 WIB
Reservasi kamar hotel di Yogyakarta saat libur akhir tahun anjlok karena banyak yang membatalkan pemesanan.
Reservasi kamar hotel di Yogyakarta saat libur akhir tahun anjlok karena banyak yang membatalkan pemesanan. /Pixabay/PublicDomainArchive/

PORTAL MAJALENGKA - Sejak kebijakan wajib rapid test antigen bagi pendatang diterapkan, reservasi kamar hotel baik bintang maupun nonbintang di Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) menurun drastis akibat banyak pembatalan.

Dari semula 42 persen reservasi menjadi hanya 5 persen, khususnya pemesanan kamar hotel untuk 31 Desember mendatang.

Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) DIY berharap tamu atau wisatawan asal DIY membantu memulihkan reservasi kamar hotel yang merosot drastis.

Baca Juga: Yuk Coba! Liburan Akhir Tahun Ala Turis, Menginap di Hotel Mewah

“Kami berharap reservasi masih bisa naik lagi dengan mengandalkan wisatawan lokal asal DIY,” kata Ketua PHRI DIY Deddy Pranawa Eryana saat dihubungi di Yogyakarta, Kamis 24 Desember 2020.

Sebagian besar wisatawan yang membatalkan reservasi kamar hotel berasal dari Jawa Tengah serta DKI Jakarta.

“Per hari ini hanya ada kenaikan reservasi satu persen sehingga naik menjadi enam persen. Satu persen itu berasal dari tamu lokal DIY,” kata dia.

Baca Juga: Angkasa Pura II Catat Peningkatan Jumlah Penumpang Pesawat

Sementara untuk okupansi atau tingkat hunian kamar hotel per 24 Desember rata-rata hanya di kisaran 25-30 persen.

Halaman:

Editor: Hanif Maulana

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah