Warga Ligung dan Jatitujuh Majalengka Keluhkan Kelangkaan Air PDAM

6 Oktober 2021, 15:48 WIB
Warga Ligung dan Jatitujuh Majalengka Keluhkan Kelangkaan Air PDAM. //pixabay /drfuenteshernandez

PORTAL MAJALENGKA - Sejumlah warga Kecamatan Ligung dan Jatitujuh Kabupaten Majalengka mengeluhkan tidak berfungsinya aliran air PDAM.

Sebagian besar warga Ligung dan Jatitujuh yang telah menggunakan air PDAM merupakan bagian Program Hibah Air Minum Perkotaan 2019.

Program Hibah Air Minum Perkotaan 2019 di peruntukan bagi masyarakat berpenghasilan rendah (MBR). Hanya dengan mendaftarkan KTP dan KK masyarakat bisa memanfaatkan program tersebut.

Baca Juga: Ratusan Warga Berebut Ikan saat Pengeringan Bendungan Rentang Jatitujuh Majalengka

Selama tiga hari sejak Senin 4 Oktober 2021, warga Kecamatan Ligung dan Jatitujuh tidak teraliri air PDAM.

Banyak masyarakat Ligung dan Jatitujuh yang mengeluhkan dengan kelangkaan aliran air PDAM tersebut.

"Pusing, cuci piring cuci baju susah, mandi juga kudu nebeng di masjid" ucap Ade salah satu pelanggan PDAM.

Baca Juga: Jadwal dan Lokasi SKD CPNS dan Seleksi PPPK Non Guru Kabupaten Indramayu, Perhatikan Ketentuannya

Sementara itu, menurut Menejer Oprasional Lapangan PDAM wilayah Ligung-Jatitujuh yang dihubungi via WhatsApp yaitu Asik mengatakan, masalahnya karena kelangkaan air baku.

"Ini kang akibat program BBWS, suplai air baku PDAM terganggu dan skarang sedang pekerjaan program penanggulangan produksi air," ucapnya keoada Portal Majalengka.

Hal ini juga akibat beberapa sambungan pipa yang jebol dan harus diperbaiki.

Baca Juga: Ramalan Zodiak 6 Oktober 2021: Cancer Energi untuk Karier, Leo dan Virgo Berharap Kenaikan Pendapatan

Hingga hari ini, 6 Oktober 2021, proses perbaikan pipa masih dilakukan tim teknisi PDAM wilayah Jatitujuh dan Ligung. Perbaikan ini pun di lakukan hingga lembur sampai malam hari.

Menurutnya, perbaikan itu bisa selesai secepatnya dalam satu atau dua hari ke depan.***

Editor: Husain Ali

Tags

Terkini

Terpopuler