JANGAN BERANI MENCOBA! Begini Kata Gus Baha Tentang Memelihara Khodam Jin

- 28 Juni 2022, 09:30 WIB
Gus Baha
Gus Baha /Foto dok.: Tangkap layar YouTube Kumparan Dakwah/

Gus Baha menceritakan bahwa dahulu bapaknya berpesan untuk tidak pernah memimpin Jin.

"Pokoknya enak kalau tidak pernah bersentuhan dengan alam gaib atau bangsa jin," imbau Gus Baha.

Menurut Gus Baha, ketika orang memiliki jin itu sangat berbahaya dan sangat repot. Makanya Kiai-kiai itu berpesan agar orang menjadi alim saja, karena jika memiliki khodam jin itu lebih baik jangan.

Baca Juga: Sopir Bus Terduga Penyebab Tabrakan Beruntun 17 Kendaraan di Tol Cipularang Diamankan, Berikut Daftar Korban

Gus Baha juga menceritakan bagaimana Nabi Sulaiman pernah dibohongi oleh setan

"Ketika Nabi Sulaiman bisa menaklukkan beberapa hewan bahkan beberapa setan sekalipun, setan itu kemudian membuat mantra. Setan kemudian mendokumentasikan mantra itu menjadi sebuah buku atau seperti primbon kemudian dipendam di bawah kursi singgahsana Nabi Sulaiman," ujar Gus Baha.

Gus Baha melanjutkan, ketika Nabi Sulaiman meninggal, setan kemudian menciptakan sebuah isu kalau Nabi Sulaiman pintar itu karena memiliki buku panduan yang dikarang oleh setan.

Kemudian, kata Gus Baha, dibongkar oleh orang-orang yang menemukan doa sihir, jika doa itu diamalkan benar bisa sulapan.

Baca Juga: AWAN HITAM HILANG SEKETIKA, Keramat Wali Mbah Maimun Zubair yang Luar Biasa

"Akhirnya orang-orang mengatakan bahwa Nabi Sulaiman itu tukang sihir, dan atas kasus ini, Nabi Muhammad ikut dipertaruhkan gara-gara Nabi Sulaiman," katanya.

Halaman:

Editor: Andra Adyatama

Sumber: YouTube Nasihat Kakek


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah