Inilah Agama di Jawa Sebelum Islam Disebarkan oleh Sunan Gunung Jati dan Para Wali

- 14 Februari 2022, 16:30 WIB
Inilah Agama di Jawa Sebelum Islam Disebarkan oleh Sunan Gunung Jati dan Para Wali
Inilah Agama di Jawa Sebelum Islam Disebarkan oleh Sunan Gunung Jati dan Para Wali /Pecihitam.org

PORTAL MAJALENGKA - Sunan Gunung Jati adalah satu dari sembilan wali yang menyebarkan agama Islam di Tanah Jawa.

Sembilan wali tersebut dikenal dengan sebutan Walisongo. Untuk wilayah Cirebon dan Banten adalah peran Sunan Gunung Jati yang menyebarkan Islam.

Berkat dakwahnya, Sunan Gunung Jati berhasil mengislamkan tanah Sunda yang sebelumnya menganut agama Hindu-Budha dan animisme.

Baca Juga: Sebelum Sunan Gunung Jati dan Wali Songo, 4 Bangsa Ini Juga Sebarkan Agama Islam di Tanah Jawa

Namun, jauh sebelum Hindu-Buddha dianut penduduk Jawa. Ada agama yang sudah melekat di penduduk lokal.

Menurut catatan sejarah yang berhasil dirangkum Portal Majalengka dari buku Atlas Walisongo karya Agus Sunyoto, bahwa agama kuno yang tersebar luas yang di Pulau Jawa dikenal dengan sebutan Kapitayan.

Agama Kapitayan adalah agama kuno yang tumbuh dan berkembang di Nusantara semenjak berkembangnya kebudayaan Kala Paleolithikum, Messolithiokum, Neolithikum dan Megalithikum yang berlanjut pada jaman perunggu dan besi.

Baca Juga: Isyana Sarasvati Salah Tingkah saat Harus Kerja Bareng Nicholas Saputra

Sederhananya, Kapitayan adalah suatu ajaran keyakinan yang memuja sembahan utama yang disebut sebagai Sanghyang Taya.

Halaman:

Editor: Muhammad Ayus

Sumber: Buku Atlas Walisongo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah