Gerhana Matahari Total Akan Terjadi Hari Ini, Benarkah Mitos Bahaya Bagi Orang Hamil?

4 Desember 2021, 13:24 WIB
Ilustrasi Gerhana Matahari total 4 Desember 2021 yang banyak memiliki mitos. /pixabay

PORTAL MAJALENGKA - Fenomena alam terjadinya gerhana matahari total terjadi pada hari ini Sabtu 4 Desember 2021.

Satu fenomena alam yang biasa terjadi dalam perhitungan waktu tertentu, baik gerhana matahari ataupun gerhana bulan.

Gerhana matahari artinya antara bumi, bulan dan matahari berada tepat satu jajar. Cahaya matahari yang biasa menerangi bumi akan terhalang oleh bulan sehingga cahaya matahari akan tertutup oleh bulan dalam beberapa waktu.

Baca Juga: Besok Gerhana Bulan, Ini Tata Cara Sholat Sunnah Khusuf yang Dianjurkan

Banyak mitologi ketika terjadi gerhana bulan atau juga matahari, mitos-mitos yang berkembang ketika terjadi gerhana matahari berbeda-beda di setiap wilayah. 

Seperti di Jawa misalnya, ketika terjadi gerhana matahari, orang tua jaman dulu akan mengingatkan kepada anak perempuannya yang sedang hamil, untuk segera bersembunyi di kolong ranjang.

Karena masih ada yang mempercayai bahwa gerhana ini akan berbahaya bagi orang yang sedang hamil. Sehingga kalau gerhana terjadi perempuan yang sedang hamil akan bersembunyi dikolong ranjang.

Baca Juga: Fase dan Waktu Terjadinya Gerhana Bulan Sebagian 2021, Berikut Cara Melihatnya

Ada juga mitos yang mengatakan kalau terjadi gerhana matahari, lalu kita melihat matahari secara langsung maka mata kita akan buta.

Kedua contoh diatas, itu hanyalah beberapa mitos yang beredar di masyarakat saja.

Namun, seperti dilansir dari LiveScience, cahaya matahari secara umum memang berbahaya untuk mata. Hal ini tidak hanya berlaku saat gerhana saja.

Baca Juga: Saksikan Gerhana Bulan Jumat 19 November 2021, Terlama Sepanjang Sejarah

Melihat langsung hingga menyebabkan kebutaan adalah pernyataan yang terlalu ekstrem. Melihat gerhana matahari dengan mata telanjang cukup untuk membuat kita mengalami solar retinopathy.

Mata akan menjadi kabur dan sulit untuk melihat hal-hal yang detail. Kebutaan memang mungkin terjadi jika kamu melihat gerhana dalam jangka waktu yang lama. Namun biasanya mata tidak akan mampu melakukannya.

Banyak pula orang yang percaya bahwa perempuan hamil yang melihat gerhana matahari akan berada dalam bahaya. Janin akan lahir cacat, buta, dan bahkan terancam nyawanya. Sedangkan sang ibu baik-baik saja. 

Ini tidak benar. Satu-satunya masalah kesehatan yang patut diwaspadai saat melihat gerhana adalah solar retinopathy, seperti yang telah dijelaskan. Matahari tidak akan membahayakan janin dan ibu hamil.

Gerhana Matahari Total Akan Terlihat Tepat Pada Pukul 12.03 wib 4 Desember 2021,

Satu-satunya yang akan mendapatkan fenomena alam Gerhana Matahari Total adalah mereka yang berada di Antartika.

Gerhana Matahari sebagian bisa disaksikan orang-orang di wilayah paling selatan Amerika Selatan, Afrika, Australia, dan Selandia Baru.***

Editor: Muhammad Ayus

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler