Sebut 34 Juta Orang Bergantung pada Parekraf, Sandiaga: Kaum Milenial Bisa Cetak Lapangan Pekerjaan

8 Februari 2021, 20:52 WIB
Diskusi virtual Sandiaga Uno dengan AVPN /instagram.com/@sandiuno /

PORTAL MAJALENGKA-Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahuddin Uno mengatakan ada lebih dari 34 juta orang menggantungkan hidupnya pada sektor parekraf.

Sandiaga berharap kaum milenial  bisa mencetak lapangan pekerjaan dengan membuka usaha secara mandiri terutama dibidang parekraf.

Pihaknya juga memberikan semangat dan motivasi kepada kaum milenial untuk bergerak di bidang parekraf dengan menceritakan pengalamannya berwirausaha yang juga sempat alami kegagalan.

Baca Juga: Waspada! Majalengka Berotensi Terjadi Hujan Disertai Petir dan Angin Kencang

Menparekraf Sandiaga Uno, Senin, mengatakan saat ini peran pemuda milenial sangat dibutuhkan untuk membuka lapangan pekerjaan yang bisa membangkitkan perekonomian masyarakat di tengah pandemi.

“Saya berharap kaum milenial bisa mengambil peran untuk menjadi ujung tombak sebagai pelaku usaha pencetak lapangan kerja dan khususnya bisa memilih usaha di bidang parekraf yang memiliki 17 subsektor termasuk kuliner, fesyen, dan kriya,” katanya.

Dia juga menceritakan pengalamannya saat memulai usaha setelah di PHK pada tahun 1997.

Baca Juga: Ratusan Banser Bantu Evakuasi Korban Banjir  di Jatitujuh

“Sekarang banyak tantangan memulai bisnis terlebih di saat krisis selalu penuh dengan tantangan. Tetapi kalau kita dapat mengatasi tantangan tersebut maka akan menjadi pemenang. Saya sendiri memulai usaha pada saat krisis di tahun 1997. Saya di-PHK dan kehilangan pekerjaan dan harus banting stir memulai usaha sebagai opsi terakhir untuk bertahan,” ujarnya.

Kegigihan dan ketekunan Sandiaga Uno membuahkan hasil 20 tahun kemudian  usaha di bidang konsultan keuangan yang ia rintis akhirnya bisa membuka lapangan pekerjaan bagi 30 ribu orang.

“Alhamdulillah dari usaha kecil dengan tiga orang anggota di bidang konsultan keuangan kemudian berkembang, setelah 20 tahun lebih menjadi sebuah perusahaan investasi yang bergerak di 28 anak usaha yang sekarang sudah membuka lapangan kerja bagi 30 ribu karyawan,” katanya.

Baca Juga: Gunung Raung Meletus, Semburan Abu Vulkanik Capai 2.000 Meter

Karena 97 persen lapangan pekerjaan di Indonesia bergerak di sektor UMKM, dan UMKM tersebut saat banyak dimotori oleh para milenial. Menurut data yang dihimpun 70 persen UMKM tersebut bergerak di bidang parekraf.

“Saya berharap ini menjadi contoh bagi milenial untuk dapat mendukung pengembangan sektor parekraf khususnya di tempat-tempat yang saat ini memiliki peluang seperti desa wisata, ekowisata hingga sport tourism. Saya lihat hampir 70 persen bergelut di bidang parekraf,” ujarnya

Bukan hanya itu, Menparekraf juga mengajak para milenial untuk berkolaborasi mengkampanyekan program-program yang sedang diusung Kemenparekraf seperti penerapan protokol kesehatan 3M dengan ketat dan disiplin saat berwisata. Selain itu juga mengkampanyekan penerapan protokol kesehatan yang berbasis pada Cleanliness (Kebersihan), Health (Kesehatan), Safety (Keamanan), dan Environmental Sustainability (Kelestarian Lingkungan).

Baca Juga: Polisi Temukan Penyebab Banjir Berwarna Merah Pekat di Pekalongan

“Reaktivasi pemasaran nusantara saat ini bukan lagi tentang pergi atau tidak pergi berwisata, tetapi lebih bagaimana kita pergi dengan menerapkan protokol kesehatan yang ketat dan disiplin, dan melakukan kegiatan pariwisata dengan mengacu kepada CHSE,” katanya.

Sandiaga mengaku mendukung ajang Millenniart Fest yang merupakan sebuah program yang akan dilaksanakan oleh Indonesia Millenial Connect yang bertujuan untuk mengajak kaum milenial dan masyarakat untuk terus tetap bersemangat di kala pandemi dan turut mendukung dan menggerakkan kembali sektor perekonomian dalam bidang industri kreatif dan pariwisata.

Dengan begitu diharapkan program yang disusun tersebut diharapkan industri kreatif di Indonesia dapat tetap berkembang dan melalui donasi yang diberikan dapat membantu menggerakkan roda perekonomian masyarakat di daerah tujuan wisata.

Daerah yang menjadi tujuan penyaluran donasi program Millenniart Fest yaitu Kepulauan Karimunjawa yang terletak di Jawa Tengah dan Pulau Sumba yang terletak di Nusa Tenggara Timur.***

Editor: Husain Ali

Sumber: ANTARA

Tags

Terkini

Terpopuler