ANEH, Meskipun Persib Bandung Menang atas Madura United tapi Robert Albert Tidak Senang

- 6 Desember 2021, 23:52 WIB
ANEH, Meskipun Persib Bandung Menang atas Madura United tapi Robert Albert Tidak Senang
ANEH, Meskipun Persib Bandung Menang atas Madura United tapi Robert Albert Tidak Senang /Instagram @robertrenealberts

PORTAL MAJALENGKA - Persib Bandung menang atas Madura United pada Pekan ke-15 lalu di Stadion Manahan Solo, pada Sabtu, 4 Desember 2021.

Namun, pertandingan Persib Bandung tidak tampak gemilang. Justru pertandingan didominasi Madura United.

Persib Bandung malah lebih banyak berkumpul di daerah pertahanan sendiri setelah F. Butuan berhasil menjebol gawang Madura United.

Baca Juga: Persib Bandung v Persebaya Surabaya, Ambisi dan Motivasi Persib untuk Terus Menempel Bhayangkara FC

Hampir 11 pemain Persib Bandung turun di daerah pertahanan sendiri. Dan hanya mengandalkan serangan balik sewaktu-waktu.

Hal itu untuk menjaga poin yang sudah didapat. Dengan satu gol saja 3 poin sudah dikantongi Persib Bandung.

Namun apa yang dikatakan pelatih Persib Bandung Robeet Albert seusai laga sangat mengejutkan. Ia tidak senang dengan hasil laga Madura United vs Persib Bandung kemarin.

Baca Juga: Frets Butuan Cetak Gol Cepat, Persib Andalkan Serangan Balik Lawan Madura United

Pernyataannya disampaikan dalam konferensi pers seusai pertandingan. "Secara keseluruhan kami layak mendapatkan kemenangan ini," ucap Robert Albert.

"Tapi tidak diragukan lagi, kami melewatkan sebagian besar peluang" ucapnya lagi.

Robert mengomentari peluang yang didapatkan Persib Bandung. Salah satunya peluang emas Beckham Putra yang tidak dapat dimaksimalkan menjadi satu buah gol.

Baca Juga: BNPB Laporkan 22 Orang Meninggal Dunia Akibat Guguran Awan Panas Letusan Gunung Semeru, 27 Korban Hilang

"Kami senang mendapatkan 3 poin. Tapi tidak senang karena hanya mencetak satu gol," tutur pelatih Persib Bandung ini.

Memang benar apa yang di katakan Robert Rene Albert. Persib Bandung gagal memanfaatkan beberapa peluang emas yang didapat.

Bahkan sempat terjadi kemelut di depan gawang Madura United, hingga tiga peluang emas tidak mampu menjadi satu buah gol.

Baca Juga: Penampakan Kondisi Rumah-rumah Warga Sekitar Gunung Semeru setelah Meletus, Diambil Menggunakan Drone

Namun Persib Bandung harus tetap bersyukur. Karena dengan kemenangan saat menghadapi Madura United, menjadikannya tetap menempel ketat pemuncak klasemen Bhayangkara FC.

Hanya terpaut 2 poin antara Persib Bandung dengan Bhayangkara FC.

Bhayangkara FC menempati puncak klasemen dengan nilai 33 poin. Sementara Persib Bandung menempati posisi ke-2, dengan 31 poin.***

Editor: Husain Ali


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah