Antisipasi Mudik Dini, Korlantas Polri Tingkatkan Pengamanan Jalur Mulai 26 April

- 9 April 2021, 14:48 WIB
Kakorlantas Polri Irjen Pol Istiono bersama dengan Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi melakukan rapat koordinasi terkait Larangan Mudik Lebaran 2021.*
Kakorlantas Polri Irjen Pol Istiono bersama dengan Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi melakukan rapat koordinasi terkait Larangan Mudik Lebaran 2021.* //DIVISI HUMAS POLRI

PORTAL MAJALENGKA - Korps Lalu Lintas (Korlantas) akan meningkatkan pengamanan mulai 26 April hingga 5 Mei 2021 sebelum larangan mudik Lebaran Idul Fitri pada 6-17 Mei. Hal itu untuk antisipasi mudik dini.

"Antisipasi itu dilakukan karena diprediksi masyarakat mudik terlebih dahulu sebelum peniadaan mudik dimulai," kata Kakorlantas Polri Irjen Pol Istiono dikutip dari Antara.

Selama periode 26 April hingga 5 Mei, jajaran Korlantas Polri di wilayah diminta melaksanakan kegiatan kepolisian yang ditingkatkan untuk antisipasi mudik dini.

Baca Juga: Awal Ramadan 1422 H Tinggal 3 Hari Lagi, Begini Prediksi Lapan

Baca Juga: Reservoir Kapasitas 9.000 Meter Kubik Dioperasikan, tapi Layanan PDAM Tirta Giri Nata Belum Optimal

Salah satu tujuannya mengantisipasi masyarakat yang pulang kampung sebelum larangan mudik diberlakukan dari tanggal 6 sampai dengan 17 Mei 2021.

Sebelum itu, Korlantas Polri juga melaksanakan Operasi Keselamatan 2021 terhitung mulai tanggal 12 sampai 25 April 2021.

Menurut Kabang Ops Korlantas Polri Kombes Rudy Antariksawan, Operasi Keselamatan 2021 sebagai tindakan kepolisian prakondisi Idul Fitri sekaligus sosialisasi masif tentang larangan mudik.

Baca Juga: Respons Fadli Zon TMII Diambil Alih Pemerintah: Jangan Sampai Dijual Juga untuk Bayar Utang

Halaman:

Editor: Husain Ali

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x