Pemerintah Maksimalkan Penanganan Covid-19, Masyarakat Dihimbau Tetap Tenang

- 24 Januari 2021, 08:57 WIB
Tangkap layar, Komandan Lapangan RS Darurat COVID-19 Wisma Atlet Kol Laut (K) dr Tjahja Nurrobi.
Tangkap layar, Komandan Lapangan RS Darurat COVID-19 Wisma Atlet Kol Laut (K) dr Tjahja Nurrobi. /ANTARA/

 

PORTAL MAJALENGKA - Upaya pemerintah dalam menangani pasien Covid-19 terus
dilakukan. Termasuk menghadapi penambahan kasus baru pasca libur panjang akhir tahun dan tahun baru 2021.

Kol. Laut (K) dr. Tjahja Nurrobi MKes SpOT, Komandan Lapangan RSDC Wisma Atlet,
mengatakan, untuk itu kita telah melakukan upaya-upaya sejak Desember 2020, yaitu
menambah Intermediate Care Unit (IMCU), sehingga sekarang kita mempunyai 94 IMCU, 27 High Care Unit (HCU), dan 12 Intensive Care Unit (ICU).

Jumlah ini bisa kita tingkatkan lagi mengingat ke depannya, ada kecenderungan tetap naik, di RSDC Wisma Atlet sendiri kapasitasnya sudah melebihi 82,33% per hari ini.

Baca Juga: Kapolres Merauke Berikan Pelatihan Home Industry pada Perempuan Pedalaman Asmat

"Apabila ini terus meningkat kita akan menyiapkan Wisma Atlet yang berlokasi di Pademangan, yaitu menara 8-10. Sudah kita siapkan sejak saat ini,” terangnya dalam Dialog Produktif bertema Kesiapan Rumah Sakit Tangani Pasien Covid-19, yang diselenggarakan Komite Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional (KPCPEN), Jumat (22/1).

Selain kapasitas tempat tidur, RSDC Wisma Atlet juga menambahkan perlengkapan lainnya. Perlengkapan dan peralatan di ICU kita sudah siapkan, kemudian untuk personil tenaga
kesehatan (nakes) kita tetap mintakan penambahan ke Kemenkes.

"Saat ini jumlah personil di Wisma Atlet sekitar 2.600 terdiri dari 2.300 medis, sisanya nonmedis,” terang Kol. Tjahja Nurrobi.

Baca Juga: BMKG: Puncak Musim Hujan, Waspada Bencana Hidrometeorologi

Halaman:

Editor: Andra Adyatama


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x