83 Persen Mengalami Kelelahan Fisik dan Mental Tingkat Sedang, Tenaga Kesehatan Butuh Pertolongan

- 12 Januari 2021, 14:45 WIB
Tenaga Kesehatan (Nakes) mengalami kelelahan fisik dan mental tingkat sedang sesuai penelitian FKUI
Tenaga Kesehatan (Nakes) mengalami kelelahan fisik dan mental tingkat sedang sesuai penelitian FKUI /Tofan/PORTALSURABAYA

“Kalau kita bilang tingkat sedang, itu artinya sebenarnya orang itu sudah bilang ini warning. Tolong dong tolong. Itu artinya mereka memang perlu ditolong,” katanya.

Baca Juga: Wafat karena Covid-19, Tenaga Kesehatan di Bogor Terima Kenaikan Pangkat Anumerta dan Santunan

Dari penelitian itu, Dewi mencatat bahwa sebagian besar tenaga medis yang mengalami kelelahan tingkat sedang adalah para dokter umum dan keletihan yang terjadi adalah letih secara emosi. “Jadi kayaknya mentalnya itu capek banget,” katanya.

Selain itu, yang menjadi keprihatinannya dari penelitian itu adalah salah satu gejala keletihan fisik dan mental yang dialami para nakes itu adalah goyahnya rasa percaya diri mereka.

Baca Juga: Hingga Desember 2020, 504 Tenaga Kesehatan Meninggal Karena Covid-19

“Nah, itu bagi kita bahaya. Karena tenaga kesehatan itu harus sebagai decision maker. Jadi harus percaya diri. Kalau mereka sudah mulai ragu, itu sebenarnya perlu ditolong,” kata Dewi. ***

Halaman:

Editor: Ayi Abdullah

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah