Banyak Spot Foto Instagramable, Wana Wisata Nyi Mas Cincin Majalengka Cocok Dikunjungi Wisatawan

- 6 Januari 2023, 16:03 WIB
Wana Wisata Nyi Mas Cincin di perbatasan Majalengka Ciamis ini layak dikunjungi oleh wisatawan
Wana Wisata Nyi Mas Cincin di perbatasan Majalengka Ciamis ini layak dikunjungi oleh wisatawan /Foto: Instagram @foresttourism.mjlk

PORTAL MAJALENGKA - Wana Wisata Nyi Mas Cincin di Majalengka patut dikunjungi wisatawan saat liburan.

Dengan pemandangan alam yang memukau, Wana Wisata Nyi Mas Cincin di Majalengka ini cocok dijadikan destinasi wisata untuk menghilangkan penat.

Wisatawan akan disuguhkan pemandangan alam berupa perbukitan dan rindangnya hutan pinus.

Selain itu, kesejukan udara di Wana Wisata Nyi Mas Cincin Majalengka ini membuat wisatawan akan betah berlama-lama di sini.

Baca Juga: Perbedaan dan Cara Menikmati Com Tam, Kuliner Vietnam Mirip Nasi Rames

Wana Wisata Nyi Mas Cincin Jahim Majalengka memiliki kuas sevara keseluruhan mencapai 25 hektare.

Dikutip Portal Majalengka dari laman perhutani.co.id, Wana Wisata Nyi Mas Cincin Jahim berada di kawasan hutan Resort Pemangkuan Hutan (RPH) Jahim, Bagian Kesatuan Pemangkuan Hutan (BKPH) Talaga, Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Majalengka.

Adapun lokasinya terletak di Jalan Cikijing-Panjalu, Cintaasih, Cingambul, Kabupaten Majalengka, atau terletak di perbatasan Majalengka dan Ciamis.

Bagi wisatawan yang hendak ke destinasi wisata alam ini, jika perjalanan dimulai dari Kota Majalengka, maka arah perjalanan dimulai lurus menuju ke arah Cikijing.

Baca Juga: Film Layar Lebar Hidayah Bakal Tayang Serentak di Seluruh Bioskop, Tunggu 12 Januari 2023

Kemudian belok ke kanan dan mengambil jalan yang akan ke Ciamis. Lalu belok lagi ke kanan yang mau ke Jahim.

Selanjutnya lurus terus hingga bertemu Desa Cintaasih, Kecamatan Cingambul, Kabupaten Majalengka. Tempat destinasi wisatanya terletak di sebelah kiri jalan utama.

Di tempat ini, wisatawan dapat memanfaatkan spot foto yang Instagramable dengan latar belakang perkebunan, pepohonan, dan kawasan permukiman di Kecamatan Cikijing dari kejauhan.

Baca Juga: Situ Cipanten Buktikan Diri Sebagai Destinasi Wisata Favorit di Majalengka saat Liburan Tahun Baru

Spot foto Instagramable yang kerap diburu wisatawan yakni Perahu Cinta. Spot foto ini terletak di sebuah danau yang sangat indah.

Untuk fasilitasnya, Wisata Nyi Mas Cincin pun cukup lengkap, mulai dari arena permainan anak, gazebo, musala, hingga toilet.

Fasilitas lainnya yang dapat dinikmati wisatawan di Wana Wisata Nyi Mas Cincin ini adalah adanya flying fox, downhill, sepeda air, tempat untuk lesehan jika wisatawan datang bersama keluarga atau pun rombongan khusus.

Selain itu, di objek wisata alam Wana Wisata Nyi Mas Cincin Jahim ini juga terdapat fasilitas bumi perkemahan.

Baca Juga: Nikmati 10 Kuliner Khas Cirebon yang Enaknya Nampol, Bakal Ketagihan Jika Sudah Mencobanya

Sebagai informasi, Wana Wisata Nyi Mas Cincin di Majalengka ini petama kali dikembangkan oleh Perhutani pada 2018.

Sejak sat itu, Wana Wisata Nyi Mas Cincin Jahim di perbatasan Majalengka dan Ciamis ini kerap dikunjungi wisatawan terutama saat liburan.***

Ikuti selengkapnya artikel kami di Google News

Editor: Sofhal Adnan

Sumber: perhutani.co.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x